Home  /  Berita  /  Peristiwa

Sungai Manggilang Meluap, 75 Unit Rumah di Sopang Pangkalan Terendam Air

Sungai Manggilang Meluap, 75 Unit Rumah di Sopang Pangkalan Terendam Air
Rumah warga yang terendam air di Jorong Sopang, Nagari Pangkalan Limapuluh Kota, Minggu 29 November 2015.
Minggu, 29 November 2015 14:49 WIB
Penulis: jontra
PANGKALAN, GOSUMBAR.COM - Meluapnya Sungai Manggilang, Pangkalan, Limapuluh Kota pada Minggu 29 November 2015 sekitar pukul 05.10 WIB, selain mengakibatkan lumpuh totalnya jalan lintas yang menghubungkan Provinsi Riau dengan Sumatera Barat selama lebih kurang 5 jam, juga merendam puluhan rumah warga yang berada di sekitar lokasi itu.

Kapolsek Pangkalan, Iptu Kalbert Jonaidi mengatakan , menurut data yang diterimanya akibat peristiwa ini sebanyak 75 unit rumah terendam air, 18 kolam jebol, selain itu juga mengakibatkan rusaknya 20 batang pipa paralon air untuk masyarakat dan merendam 2 bidang kebun cabe warga di Jorong Sopang Nagari Pangkalan, Limapuluh Kota, terangnya.

Hingga saat ini,  para warga masih membersihkan rumah mereka yang terkena luapan air Sungai Manggilang, kerugian materil akibat peristiwa ini diperkirakan mencapai Rp50 Juta, ucapnya. (**)

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/