Home  /  Berita  /  Pendidikan

SMAN 4 Payakumbuh Gelar Parenting

SMAN 4 Payakumbuh Gelar Parenting
Siswa SMAN 4 Payakumbuh sebelum masuk ruangan kegiatan Perenting. (bdn)
Kamis, 04 Agustus 2016 13:17 WIB
Penulis: Bayu De Nura

PAYAKUMBUH---SMAN 4 Kota Payakumbuh dibawah pimpinan kepala sekolah Makziwel, tak luput mengadakan berbagai kegiatan ekstrakokuler, kali ini dikemas berupa acara Parenting, bertempat di mesjid Istiqlal Labuh Basilang, Minggu (24/7).

Kepala sekolah Makziwel kepada GoSumbar diruang kerjanya, Kamis (28/7), mengatakan, kegiatan Parenting ini diikuti lebih dari 900 peserta yang terdiri dari para orang tua wali murid serta para siswa yang lulus seleksi penerimaan siswa baru 2016.

Antusiasme para peserta kelihatan dengan penuh sesaknya, mesjid yang tidak dapat menampung hingga sampai ke teras luar mesjid. Sedangkan Dr. Yuliana S.PM, Msi bertindak sebagai nara sumber dengan metode interaktif menjadikan acara ini meriah dan berkesan dalam.

Untuk itu, dengan sangat bangga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung kegiatan ini, karena menunjuk SMAN 4 sebagai tempat pertama Parenting ini diadakan.

"Parenting ini kami masukkan kedalam bentuk aplikasi Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS) tahun ajaran 2016, bagi para siswa baru di lingkungan SMAN 4 Kota Payakumbuh, disini orang tua wali murid juga ikut serta”, ujarnya.

Selama ini selalu siswa yang jadi objek transfer ilmu sedangkan orang tua hanya bertindak selaku fasilitator kebutuhan materi anak. Setelah acara ini diharapkan meningkatkan harmonis orang tua dan anak didalam keluarga serta meningkatkan kontrol orang tua terhadap anak dalam keluarga dan lingkungan.

“Parenting yang rencananya digelar di Kota Payakumbuh sampai bulan Desember 2016 ini dimulai dari SMAN 4, SMPN 1, SDN 61 serta 1 kelurahan dimasing-masing kecamatan. Yayasan Minang Peduli Jakarta bekerjasama dengan Pemko Payakumbuh bertindak selaku fasiitator dalam acara ini, “ujar Makziwel.

Salah seorang trainer untuk SMAN 4 Ridman, mengatakan, “Parenting atau Pola Asuh Orang Tua Terhadap Anak ini diprakarsai oleh Yayasan Minang Peduli Jakarta untuk memberikan sumbangsih kepada masyarakat Ranah Minang dalam bentuk pendidikan karakter dan pola piker,”ujarnya.

Aristo Warman (35) selaku orang tua wali murid yang ditemui GoSumbar dengan sangat antusias mengapresiasi acara ini. “Kami sangat mendukung acara ini, banyak hal-hal yang baru dan menarik dari Parenting ini. Kebanyakan adalah hal-hal sederhana yang terlupakan dalam keluarga padahal efeknya sangat krusial,”ulasnya.***

Editor:M.Siebert
Kategori:Pendidikan, Payakumbuh
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/