Home  /  Berita  /  GoNews Group

Gerak Cepat, Usai Copot Sudding, OSO Daftarkan Pengurus Baru Hanura ke Kemenkum HAM

Gerak Cepat, Usai Copot Sudding, OSO Daftarkan Pengurus Baru Hanura ke Kemenkum HAM
Istimewa.
Selasa, 16 Januari 2018 14:57 WIB
JAKARTA - Ketua umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) bergerak cepat untuk mengubah nama pengurus baru pasca konflik internal dengan kubu Sarifuddin Sudding. Pengurus baru telah didaftarkan ke Kemenkum HAM pada Senin (15/1) kemarin.

Wakil Ketua umum Hanura Gede Pasek Suardika mengatakan, usai rapat verifikasi faktual di Hotel Manhattan, pihaknya langsung mendaftarkan pengurus baru ke Kemenkum HAM.

"Sudah didaftarkan ke Kemenkum HAM kemarin pas jam kantor kan," kata Pasek seperti dikutip GoNews.co dari merdeka.com, Selasa (16/1).

Pasek tak mau merinci siapa saja yang diganti dan diperbaharui dalam struktur baru pasca konflik. Dia hanya menegaskan tidak ada nama Sarifuddin Sudding di dalam kepengurusan baru itu.

"Sekjen (diganti), dan banyak lagi," kata Pasek yang mengaku tidak hapal satu per satu.

Seperti diketahui, saling pecat terjadi antara kubu Sudding dan OSO. Sudding menyebut OSO telah mendapatkan mosi tak percaya dari 27 DPD, sampai akhirnya diputuskan dilengserkan diganti oleh plt ketua umum Daryatmo dari hasil rapat di Hotel Ambhara, Senin (15/1).

Sementara di kubu OSO, rapat di Hotel Manhattan menegaskan bahwa Sudding telah dipecat dari jabatan sekjen dan diganti oleh Herry Luntung Siregar.***

Editor:Muslikhin Effendy
Sumber:Merdeka.com
Kategori:GoNews Group, Umum, Peristiwa, Pemerintahan, Politik
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/