Home  /  Berita  /  Pemerintahan

Tingkatkan Mutu Layanan, Pemko Padang Panjang Adakan Sosialisasi Pelayanan Publik

Tingkatkan Mutu Layanan, Pemko Padang Panjang Adakan Sosialisasi Pelayanan Publik
Para pejabat Pemko Padang Panjang ketika mengikuti sosialisasi pelayanan publik. (humas)
Selasa, 08 Maret 2016 06:18 WIB

PADANG PANJANG - Pemerintah Kota Padang Panjang selalu meningkatkan pelayanan yang diberikan kepada warga kota. Pelayanan ke masyarakat perlu ditingkatkan. Jangan sampai ada masyarakat yang kecewa dalam berususan suatu keperluan. Karenanya di dinas instansi masing masing harus ada SOP (Standar Operasional Pelayanan). Jangan sampai SKPD di Pemko Padang Panjang yang tidak jelas SOP-nya.

Demikian antara lain disampaikan Wakil Walikota Padang Panjang Dr. Mawardi, MKM dalam acara Sosialisasi Pelayanan Publik untuk seluruh Kepala SKPD Kota Padang Panjang, Senin, (7/3/2016), di aula balaikota setempat. Hadir pada kesempatan itu Sekda Edwar Juliartha, para asisten dan staf ahli dan segenap Kepala SKPD setempat serta pembicara Ketua Ombusmen Provinsi Sumatera Barat, Yunafri.

Menurut Mawardi, SKPD perlu memperhatikan alur pelayanan minimal, lamanya waktu penyelesaian pelayanan, produk dari pelayanan, biaya pelayanan, sarana dan prasarana pelayanan serta pelayanan yang benar benar melayani masyarakat. (humas)

Editor:Calva
Kategori:Pemerintahan, GoNews Group, Padangpanjang
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/