Home  /  Berita  /  Olahraga

Lalu Mara Ingatkan Lobi Iwan Bule Bikin Shin Tae-yong Berani Ambil Resiko

Lalu Mara Ingatkan Lobi Iwan Bule Bikin Shin Tae-yong Berani Ambil Resiko
Lalu Mara Satriawangsa. (Ist)
Minggu, 28 April 2024 21:13 WIB
Penulis: Azhari Nasution
JAKARTA – Mantan Manajer Pelita Jaya dan juga Pemimpin Redaksi TV One, Lalu Mara Satriawangsa berbicara tentang kepiawaian Ketua Umum PSSI periode 2019-2023, Mochamad Iriawan yang akrab disapa Iwan Bule dalam melobi pelatih asal Korea Selatan (Korsel) Shin Tae-yong untuk menerima tawaran menangani Timnas Indonesia. Padahal, Shin Tae-yong sendiri sebagai pelatih kelas dunia paham resiko menangani timnas sepakbola yang belum memiliki prestasi dan peringkatnya pun berada di 179 FIFA.

“Kita harus mengapresiasi apa yang dilakukan Pak Iwan Bule saat memimpin PSSI. Iwan Bule mampu meyakinkan Shin Tae-yong sampai bersedia menangani Timnas Indonesia. Padahal, Shin Tae-yong yang sudah menjadi pelatih kelas dunia paham dengan resiko yang dihadapinya jika gagal membangun prestasi sepakbola Indonesia,” kata Lalu Mara Satriawangsa saat membahas kesuksesan Timnas U 23 Indonesia dalam acara Kacamata Redaksi TV One, Minggu (28/4/2024).

Timnas U 23 Indonesia mencatat sejarah dengan meraih tiket ke semifinal Piala Asia U 23 AFC 2024. Dalam perjalanannya, Rizky Ridho dan kawan-kawan mampu mengalahkan tim kuat Australia (1-0), Yordania (4-1), dan Korea Selatan dengan skor 11-10 (2-2) lewat drama adu penalti.

“Shin Tae-yong mampu membangun sepakbola Indonesia dengan keberaniannya memotong generasi. Apa yang dilakukannya tersebut telah membuahkan hasil dimana Timnas U23 Indonesia sudah mampu menembus babak semifinal Piala Asia U 23 AFC 2024. Bahkan, peringkat Indonesia juga meningkat tajam dari semula 179 menjadi 134 FIFA. Tidak mudah mengalahkan tim kuat seperti Australia, Yordania dan terakhir Korea Selatan. Satu-satunya pelatih yang memahami sepakbola Korsel itu hanya Shin Tae-yong yang pernah menjadi pemain dan juga pelatin Timnas Korsel,” ungkapnya.

“Bukan hanya penampilan Timnas U 23 Indonesia yang sangat bagus dan banyak mendapatkan pujian. Tetapi, mental pemainnya juga terbangun dengan baik. Semu ini dampak dari kebijakan Shin Tae-yong memberikan tempat bagi pemain muda untuk memperkuat Timnas Indonesia senior,” tambahnya.

Dalam menjalankan program peningkatan prestasi sepakbola Indonesia, kata Lalu Mara, Shin Tae-yong mampu meletakkan fondasi pembinaan untuk level junior dan senior dengan baik. Bahkan, dia juga bisa dekat dan mampu mengontrol pemain Timnas Indonesia.

“Kedekatan Shin Tae-yong itu bisa dilihat di kamar ganti pemain. Dia mampu mengontrol namun pengetahuan pemain sepakbola Indonesia meningkat tajam. Mereka bisa memaham apa yang harus dilakukan saat tertekan maupun saat menyerang untuk membuka peluang memenangkan pertandingan,” jelasnya.

Ketika disunggung tentang laga Timnas Indonesia melawan Uzbekistan, Lalu Mara meminta Timnas U 23 Indonesia melupakan euforia kemenangan atas Korsel di perempat final Piala Asia U 23.

“Pemain Timnas U 23 Indonesia harus melupakan euforia dan harus fokus menghadapi Uzbekistan. Dan, saya yakin Shin Tae-yong memahami hal itu,” pungkasnya. ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/