Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Ketum PSSI Bangga dengan Perjuangan Garuda Muda
Olahraga
12 jam yang lalu
Ketum PSSI Bangga dengan Perjuangan Garuda Muda
2
Promosi dan Degradasi di Timnas U-16 Selama TC di Yogyakarta
Sumatera Barat
11 jam yang lalu
Promosi dan Degradasi di Timnas U-16 Selama TC di Yogyakarta
3
Shin Tae-yong: Masih Ada Kesempatan Indonesia Lolos ke Paris
Olahraga
12 jam yang lalu
Shin Tae-yong: Masih Ada Kesempatan Indonesia Lolos ke Paris
4
Kuasa Hukum Tepis Isu Sarwendah Ajukan Gugatan Cerai kepada Ruben Onsu
Umum
45 menit yang lalu
Kuasa Hukum Tepis Isu Sarwendah Ajukan Gugatan Cerai kepada Ruben Onsu
5
Ria Ricis Resmi Jadi Janda, Teuku Ryan Wajib Nafkahi Anak
Umum
33 menit yang lalu
Ria Ricis Resmi Jadi Janda, Teuku Ryan Wajib Nafkahi Anak
https://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/
Home  /  Berita  /  Ekonomi

Januari - Februari, PT Semen Padang Ekspor 176 Ribu MT Semen

Januari - Februari, PT Semen Padang Ekspor 176 Ribu MT Semen
Salah satu kapal yang mengakut ekspor klinker Semen Padang tujuan Bangladesh sedang sandar di Pelabuhan Teluk Bayur, Padang, (antara/ho-semen padang)
Senin, 04 April 2022 23:14 WIB
PADANG – PT Semen Padang telah mengekspor sebanyak 176.938,09 Metric Ton (MT) semen dan klinker ke negara Maldives, Sri Lanka dan Bangladesh pada periode Januari-Februari 2022.

Group Head of Sales PT Semen Indonesia Rahman Kurniawan di Padang, Senin merinci dari total 106.010 MT semen sebanyak 22.000 MT diekspor Maldives dan ke Sri Lanka 84.010 MT.

Sedangkan untuk klinker diekspor ke Bangladesh sebanyak 70.928,09 MT.

Rahman mengapresiasi ekspor semen dan klinker oleh PT Semen Padang. Ia berharap, ekspor semen dan klinker ini dapat terus ditingkatkan. Harapan itu ia sampaikan, mengacu pada pencapaian hasil positif ekspor semen dan klinker pada 2021 yang cukup bagus.

"PT Semen Padang harus bisa mengulangi trend positif yang diraih pada 2021. Untuk itu, kami dari SIG berharap agar PT Semen Padang meningkatkan kinerja ekspornya. Kami yakin PT Semen Padang dapat mewujudkannya," kata Rahman.

Hal yang sama juga disampaikan Senior Manager of Export Sales SIG Fifit Abriyanto yang meyakini PT Semen Padang mampu mewujudkan target ekspor dari SIG pada 2022 ini setelah melihat trend ekspor Januari-Februari.

Meski trend belum mencapai target, tapi pergerakan ekspor dari Januari ke Februari meningkat. Untuk ekspor semen ke Sri Lanka pada Januari contohnya. Pada Januari berjumlah 41.002 MT. "Kemudian pada Februari, jumlah ekspornya naik menjadi 43.008 MT," katanya.

Terkait target yang belum tercapai, Fifit menyampaikan bahwa hal itu disebabkan oleh beberapa faktor. Salah satunya, ketidaktersediaan kargo karena kelangkaan batubara.

"Namun begitu, kami optimistis PT Semen Padang bisa mewujudkan target ekspor tahun 2022," ujarnya.

Ekspor semen dan klinker ke berbagai negara oleh PT Semen Padang sudah berlangsung sejak 2008. Khusus negara Australia, telah dimulai sejak 2016 dan PT Semen Padang adalah perusahaan semen pertama yang berada di bawah holding SIG yang mengekspor semen ke Australia. ***

Editor:Hermanto Ansam
Sumber:sumbar.antaranews.com
Kategori:Ekonomi, Sumatera Barat, Padang
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/