Home  /  Berita  /  Ekonomi

Bank Nagari Raih The Most Competitive Rate

Bank Nagari Raih The Most Competitive Rate
Direktur Kredit dan Syariah Bank Nagari Gusti Candra (kanan) menerima piagam penghargaan yang diberikan oleh LPDB-KUMKM kepada Bank Nagari untuk kategori The Most Competitive rate. (antara/humas bank nagari)
Minggu, 06 Februari 2022 00:02 WIB
PADANG - Bank Nagari meraih penghargaan The Most Competitive rate dari Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi, Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (LPDB-KUMKM) yang merupakan lembaga yang dibentuk oleh Kementerian Koperasi dan UKM.

Direktur Kredit dan Syariah Bank Nagari Gusti Candra di Padang, Sabtu, mengatakan penghargaan ini merupakan sebuah apresiasi yang luar biasa karena LPDB-KUMKM sangat peduli dan concern dengan pelaku UMKM dan koperasi.

"Sama halnya dengan Bank Nagari yang juga sangat aktif dan kontributif untuk mendukung UMKM naik kelas," ucapnya.

Ia mengatakan ini merupakan sebuah penghargaan yang bergengsi dan memotivasi bagi Bank Nagari dalam mengawali tahun 2022 ini.

Dengan penghargaan yang diberikan, lanjutnya, akan semakin menambah semangat Bank Nagari untuk menjadi mitra utama pelaku UMKM di Sumatera Barat.

Dalam penghargaan tersebut, ada tujuh Mitra Perbankan terpilih yang mendapatkan penghargaan dari LPDB-KUMKM dalam acara Rapat Rekonsiliasi Data Rekening Triwulan IV Tahun 2021 di Kota Bandung, Jawa Barat.

Salah satunya Bank Nagari, penghargaan ini diraih karena dalam pencapaian kinerja LPDB-KUMKM 2021, Bank Nagari memberi dukungan berupa bunga yang lebih bersaing serta variabel-variabel pendukung lainnya seperti ketepatan dalam penyampaian laporan.

Penghargaan ini diberikan untuk mengapresiasi kerja sama dan dukungan Mitra Perbankan atas pencapaian kinerja LPDB-KUMKM 2021.

Kegiatan rekonsiliasi tersebut rutin dilaksanakan LPDB-KUMKM dalam pelaksanaan amanat Peraturan Kementerian Keuangan, dan melaksanakan rekomendasi Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

LPDB-KUMKM bertugas melaksanakan pengelolaan dana bergulir untuk pembiayaan KUMKM berupa pinjaman dan pembiayaan lainnya yang sesuai dengan kebutuhan KUMKM, dimana ketentuan mengenai kriteria KUMKM di tetapkan oleh LPDB-KUMKM.

Sementara itu, enam mitra perbankan lainnya yang berhasil meraih penghargaan tersebut yakni Bank Pembangunan Daerah (BPD) Jawa Timur sebagai "The Best Bank Partner In Service Response".

Kemudian, BPD Jawa Barat sebagai “The Most Collaborative Support”, kategori “The Most Informative Bank Partner” diberikan kepada BPD Jawa Tengah dan kategori The Best Costum Performance” diberikan kepada Bank Aceh Syariah.

Selain itu, penghargaan diberikan kepada BPD Bengkulu dengan kategori “The Best Revolving Fund Reporting”, BPD Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat (Bank Sulselbar) dengan kategori “The Highest Transfered Revolving Fund”. ***

Editor:Hermanto Ansam
Sumber:sumbar.antaranews.com
Kategori:Ekonomi, Sumatera Barat
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/