Home  /  Berita  /  GoNews Group

Buka Bersama Jokowi, Oesman Sapta: Pak Wiranto Ketua Penasehat Saya, Itu Sesuai Hati Nurani

Buka Bersama Jokowi, Oesman Sapta: Pak Wiranto Ketua Penasehat Saya, Itu Sesuai Hati Nurani
Ketua DPD RI, Oesman Sapta. (humas DPD)
Selasa, 06 Juni 2017 21:23 WIB
Penulis: Muslikhin Effendy
JAKARTA - Dalam sambutan acara buka bersama dengan pimpinan lembaga negara dan Presiden Joko Widodo, Ketua DPD RI, Oesman Sapta sempat menyebut, bahwa Menkopolhukam Wiranto adalah Ketua Penasehatnya.

Tanpa tedeng aling-aling (blak-blakan), di hadapan Jokowi dan hadirin, Oesman Sapta berkali-kali menyebut nama Wiranto, yang notabene adalah mantan Ketua Umum Partai Hanura. Dimana partai tersebut kini ia yang memimpinnya.

"Pak Presiden, saya juga berterimakasih, ternyata Ketua Penasehat saya yakni Pak Wiranto juga hadir," ujarnya yang langsung dapat aplaus dan tertawa para tamu undangan buka bersama di kediamanya, Selasa (06/06/2017).

"Lho jangan tertawa, ini sesuai hati nurani lho," balasnya.

Dirinya selaku Ketua DPD RI, juga mengucapkan terimakasih atas kedatang para tamu undangan baik secara pribadi maupun kelembagaan. "Saya pribadi atas nama keluarga dan atas nama Pimpinan serta jajaran Anggota DPD RI, berterimakasih banyak atas kehadiran saudara-saudara, khusunya pak Presiden. Saya sudah nyiapkan pidato sebenarnya, tapi waktunya nanti kepanjangan," kata Oesman, yang lagi-lagi disambut tertawa hadirin.

Namun pada intinya kata Oesman Sapta mengapresiasi seluruh petinggi negara yang hadir penuh kedamaian.

"Saya melihat silaturahmi ini sepertinya harus terus dijalankan, ada pak Presiden, para menteri, Pimpinan Dewan, semua akur, damai, alangkah indahnya kalau Indonesia seperti ini rukunnya, alhamdulillah, saya bangga sekali," paparnya.

Selain para petinggi negara, acara tersebut juga dihadiri para tokoh ulama dan bahkan juga para pendeta. "Alhamdulillah, semua hadir, anak santri, ulama, semua berkumpul, indah memang kalau rukun seperti ini," pungkasnya. ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/