Home  /  Berita  /  Politik

Menkopolhukam Yakin Pilkada di Aceh Berjalan Sukses

Menkopolhukam Yakin Pilkada di Aceh Berjalan Sukses
Plt Gubernur Aceh, Soedarmo saat menyambut Menkopolhukam, Wiranto, Jumat (27/1/2017). [Humas Pemprov Aceh]
Jum'at, 27 Januari 2017 23:26 WIB

BANDA ACEH – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan, Wiranto optimis pelaksanaan pemilihan kepala daerah serentak di Aceh akan berjalan, aman, tertib dan sukses.

Hal tersebut disampaikan Wiranto usai mengikuti Rapat Pelaksanaan Kegiatan Pemantauan Kesiapan Akhir Pentahapan Pilkada Tahun 2017 di Gedung Serbaguna Setda Aceh, Jumat (27/1/2017).

“Dari penjelasan Plt Gubernur Aceh secara menyeluruh dan detail tadi, sangat jelas bahwa kesiapan Aceh menghadapi Pilkada serentak sudah sangat lengkap, sangat siap dan tinggal melaksanakan,” kata Wiranto.

Wiranto mengatakan, kedatangannya ke Aceh untuk melihat lansung seberapa jauh kesiapan Provinsi Aceh yang menurut Bawaslu merupakan salah satu daerah dengan indeks kerawanan pemilu yang cukup tinggi dibandingkan dengan daerah lain. 

Selain itu kata Wiranto, Aceh juga merupakan provinsi dengan jumlah kabupaten/kota terbanyak yang mengikuti pilkada serentak. “Dengan adanya penjelasan dan laporan tadi, saya melihat bahwa ini sudah dapat ditekan, dan bahkan nyaris sama dengan daerah – daerah lain meskipun masih ada kerawanan-kerawanan yang bersifat normatif,” kata Wiranto. 

Jika indeks kerawanan dapat ditekan kata Wiranto, maka pelaksanaan pilkada serentak di Aceh akan berjalan dengan aman. “Saya juga berdialog dengan peserta dari kabupaten / kota, dan saya dapat menilai bahwa Aceh sudah betul-betul siap untuk menyelenggarakan pilkada serentak dengan kesiapan yang cukup prima sehingga kerawanan pemilu yang tadinya sangat tinggi sudah dapat ditekan,” ujar Wiranto

Editor:Zainal Bakri
Kategori:Politik
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/