Home  /  Berita  /  Ekonomi

Oma Homestay Sawahlunto Raih ASEAN Homestay Award di Manila

Oma Homestay Sawahlunto Raih ASEAN Homestay Award di Manila
Elfanis pengelola Oma Homestay dua dari kanan diapit Menteri Pariwisata Arief Yahya saat menerima ASEAN Homstay Award di Manila pekan lalu. (ist)
Kamis, 04 Februari 2016 15:55 WIB
Penulis: Indra Yosef

SAWAHLUNTO - Oma Homestay Sawahlunto berhasil meraih penghargaan bergengsi “ASEAN Homestay Award 2016-2018” yang diselenggarkan ASEAN Tourism Forum (ATF) di Manila, Philipina, pekan silam (18-22/1/2016).

Oma Homestay merupakan pemenang seleksi nasional oleh Kementerian Pariwisata RI untuk diajukan sebagai nominator ketiga dari Indonesia yang meraih ASEAN Homestay Award setelah pemuncaknya diperoleh Omah Tembi Homestay dari Tembi Timbulharjo, Bantul Yogjakarta, disusul nominator kedua Acacia Dien Homestay dari Batur Banjarnegara, Jateng. Penerimaan award itu langsung di dampingi Menteri Pariwisata RI Arief Yahya.

Sedangkan nominasi keempat dan kelima diraih Panglipuran homestay dari Kabupaten Bangli, Bali. Dan Sudirman 12 Homestay dari Muntok, Bangka Barat, Babel. Dengan berkibarnya lima nominator di kelas ASEAN Homestay Standard yang di kompetisikan di Indonesia itu, maka nama Sawahlunto sudah tercatat sebagai pengelola industri kreatif homestay (rumah tinggal) murah bagi kalangan wisatawan di ASEAN. Hal ini tidak terlepas dari peran dan pembinaan yang dilakukan Kementerian
Pariwisata Republik Indonesia.

Penghargaan itu diterima langsung pemilik homestay Daud Subroto (Omah Tembi), Allif Faozi (Acacia Dieng), Elfanis pemilik (Oma Homestay), I Nengah Moneng (Panglipuran Homestay), dan Supeni (Sudirman 12 Homestay). Disamping itu juga ada 5 nominator pemenang ASEAN Green Hotel yang diberangkatkan Kementerian Pariwisata ke Manila untuk menerima penghargaan internasional dari Pemerintah Pilipina melalui Menteri Pariwisata Pilipina Ramon R.Jimenez,JR.

Sebagaimana dirilis dari Kementerian Pariwisata Pilipina (Department of Torism Philippines) menyebutkan, ajang penghargaan yang digelar sangat meriah di Mindanao Ballroom of Sofitel Philppine Plaza, CCP Complex, Roxas Boulevard, Pasay City itu menampilkan berbagai penghargaan terhadap pemenang kompetisi yang di ikuti seluruh negara-negara anggota ASEAN seperti, Indonesia, Pilipina, Malaysia, Brunai, Vietnam, Kamboja, Singapura, Laos, dan Burma. Katagori peraih award yang di kompetisikan adalah Green Hotel, Homestay, Spa Services, Public Toilet, Clear Tourism City, dan Tourism Security and Safety Guedelines.

Ketua Asosisasi Homestay Sawahlunto Hj.Kamsri Benti yang dihubungi GoSumbar.com, Rabu (3/2/2016), mengatakan, meski dia tidak ikut mendampingi Oma Homestay menerima ASEAN Homestay Award di Manila, Pilipina, dia bangga nama homestay Sawahlunto sudah tercatat di forum regional negara-negara anggota ASEAN.

“Sebagai pimpinan asosiasi saya bangga. Penghargaan itu diraih tidak mudah, melainkan berkat kerja keras dan keseriusan dalam mengelola usaha kreatif homestay untuk mendukung industri wisata di kota wisata tambang ini.

"Saya sangat mengapresiasi Ibu Pong pemilik Oma Homestay yang mampu menggoreskan nama Sawahlunto di ajang internasional. Semoga beliau mampu menginspirasi semua pengusaha rumahan untuk perkembangan industri homestay di Kota Sawahlunto," ungkap Kamsri Benti. (Iyos)

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/