Home  /  Berita  /  Umum

Walikota Payakumbuh: Jika Masih Ada Pejabat yang Gagap, Terpaksa Ditinjau Ulang!

Walikota Payakumbuh: Jika Masih Ada Pejabat yang Gagap, Terpaksa Ditinjau Ulang!
Walikota Payakumbuh Riza Falepi
Minggu, 03 Januari 2016 14:08 WIB
Penulis: M.Siebert

PAYAKUMBUH- Walikota Payakumbuh H. Riza Falepi, mengingatkan seluruh pejabat dan staf pemko, untuk menghadapi Tahun Baru 2016, dengan memulainya dengan mindset yang tepat. Tingkatkan kinerja, karena dengan etos kerja yang tinggi dan cara berpikir yang tepat, akan menentukan sukses Payakumbuh satu tahun ke depan.

Demikian disampaikan Walikota Payakumbuh Riza Falepi, ketika ditemui di Balairung rumah dinas kediaman walikota di Jalan Rky. Rasuna Said Payakumbuh, Minggu (3/1). Tahun 2015 baru saja dilewati, dengan sejumlah sukses tingkat nasional yang mengantarkan Payakumbuh kian dikenal di Tanah Air. 

Karena itu, tahun 2016 ini Payakumbuh harus lebih sukses lagi, jika mindset untuk maju terus terpatri pada seluruh sanubari PNS dan warga kota. Walikota tak ingin, perubahan tahun tak terjadi loncatan positif bagi kemajuan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

“Saya tak ingin, perubahan tahun tidak memberikan loncatan positif bagi kemajuan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Makanya, seluruh aparatur pemerintah di Payakumbuh harus punya kinerja lebih baik dan pola pikir yang tepat dengan program kerjanya,” tegas walikota.

Dikatakan, program SKPD  yang tertuang dalam APBD 2016, merupakan aspirasi seluruh warga, melalui musrenbang berjenjang dari tingkat kelurahan, kecamatan dan kota. Dana tersedia pun sudah jelas dalam belanja modal, mencapai lebih kurang 55% dari total APBD lebih kurang Rp700 Miliyar.

Dalam membelanjakan dana tersebut, ungkap walikota, jangan masih ada juga pimpinan SKPD sebagai pengguna anggaran yang masih gagap dalam mengaplikasikannya. Dari awal Januari ini, seluruh kegiatan, sebagaimana diinstruksikan Presiden Joko Widodo, sudah harus ditender atau dilelang. Sehingga, awal Maret nanti pekerjaan sudah bisa dimulai.

“Jika masih ada yang gagap atau lalai, pejabat bersangkutan terpaksa ditinjau ulang,” tegas walikota yang saat ini  tengah berjuang merebut kursi Ikatan Alumni Institut Teknologi Bandung, 23 Januari mendatang.

Terhadap perjuangannya merebut jabatan Ikatan Alumni ITB itu, kata Riza, untuk mengajak para alumni ITB ikut memikirkan Payakumbuh ke depan. “Jika kita sudah dalam wadah Alumni ITB itu, cukup banyak kemudahan bagi kota ini dalam memajukan Payakumbuh ke depan,” simpulnya. ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/