Home  /  Berita  /  Umum

Kanwil Kemenkum HAM Sumbar Gelar Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-55 Tahun 2019

Kanwil Kemenkum HAM Sumbar Gelar Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-55 Tahun 2019
Pelepasan balon peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-55 tahun 2019.
Sabtu, 27 April 2019 13:14 WIB
PADANG - Upacara peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-55 digelar serentak di pusat dan daerah, Sabtu 27 April 2019. Momentum ini sebagai wujud kilas balik 55 tahun perjalanan Pemasyarakatan.

Sejak 27 April 1964 Pemasyarakatan dibakukan sebagai pengganti konsep kepenjaraan. Pemulihan hubungan hidup, kehidupan dan penghidupan (reintegrasi sosial) merupakan tujuan dari Pemasyarakatan.

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Barat menggelar upacara peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-55 dipusatkan di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Padang.

Bertindak selaku inspektur upacara adalah Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Barat, Ajub Suratman. Upacara dihadiri oleh seluruh kepala divisi, pejabat struktural, JFT dan JFU di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumatera Barat, jajaran Forkopimda, Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan dan Imigrasi se- Sumatera Barat, LSM, mitra kerja dan purna bhakti Pemasyarakatan.

Dalam rangkaian upacara tersebut juga diisi dengan beberapa kegiatan, di antaranya pemberian piagam penghargaan kepada pegawai berprestasi se-Sumatera Barat dalam pelaksanaan tugas dan fungsi.

Eksistensi petugas pemasyarakatan ini dibuktikan salah satunya dengan aksi berhasil menggagalkan penyelendupan narkoba dan barang-barang terlarang. Semangat memerangi narkoba menjadi komitmen dan kerja bersama jajaran Pemasyarakatan.

Dalam sambutan Menteri Hukum dan HAM RI yang dibacakan oleh Kepala Kantor Wilayah menyampaikan agar peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan tentu tidak hanya dijadikan piranti nostalgia untuk mengenang histori.

Lebih dari itu, harus mampu menjadi spirit-legacy untuk meneruskan semangat juang dan pengabdian para pendahulu dan peletak dasar Pemasyarakatan.

"Paradigma UPT Pemasyarakatan harus ditransformasikan sebagai pranata sosial untuk menyiapkan masyarakat yang tangguh, berketerampilan dan memiliki produktifitas tinggi yang siap berkompetisi dalam persaingan global. Paradigma tersebut saat ini diejawantahkan melalui program Revitalisasi Pemasyarakatan," tambahnya.

Mengakhiri sambutannya, Memkumham RI mengucapkan dirgahayu Pemasyarakatan, selamat hari bhakti kepada setiap insan-insan Pemasyarakatan di seluruh penjuru tanah air.

Mari bekerja penuh dedikasi, berkomitmen menjaga integritas moral dan berkeyakinan membangun Pemasyarakatan PASTI. (rls)

Editor:arie rh
Kategori:Padang, Sumatera Barat, Umum, GoNews Group
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/