Home  /  Berita  /  Umum

Sumbar Bakal Resmikan PSSI, Tapi Urusannya Bukan Sepakbola, Ini Profil Organisasinya

Sumbar Bakal Resmikan PSSI, Tapi Urusannya Bukan Sepakbola, Ini Profil Organisasinya
Wagub Sumbar H. Nasrul Abit ketika diwawancari wartawan.
Rabu, 02 Maret 2016 16:41 WIB
Penulis: Calva
PADANG - Sebentar lagi di Sumbar bakal berdiri organisasi bernama PSSI. Organisasi ini, kata Wakil Gubernur Sumbar akan diresmikan di Batusangkar, Kabupaten Tanah Datar bulan September 2016 mendatang.

Kepastian ini dikatakan Wakil Gubernur Sumbar H. Nasrul Abit, di sela-sela acara Rakor Percepatan Pembangunan Kawasan Wisata Mandeh di Auditorium Gubernuran Sumbar di Padang, Rabu (2/3/2016).

Tapi, sambung Mantan Bupati Pesisir Selatan, organisasi ini tidak mengurus sepakbola. "Ya organisasi ini singkatan dari Persatuan Sumando Sumbar Indonesia disingkat PSSI," kata Wagub yang diikuti gelak tawa peserta Rakor.

Tujuan organisasi ini didirikan yakni dalam rangka menyatukan kekuatan para urang sumando Minangkabau (Sumbar) untuk bersama-sama membantu pembangunan di Sumatera Barat. Jadi, katanya, kita akan gunakan potensi urang sumando untuk bahu-membahu membantu pembangunan di Sumbar.

Lantas siapa pengurusnya, sebut Wagub. Pengurusnya sedang disusun, namun yang jelas, untuk Jabatan Ketua Umum dipegang Wapres RI Jusuf Kalla, sedangkan Sekjen dijabat Menteri PU-Pera.

"Kedua tokoh ini adalah sumando Sumbar. Bapak Wapres Sumando Tanah Datar dan Bapak Menteri PU-Pera, sumando Pesisir Selatan," kata Wagub yang juga disambut tawa peserta Rakor. (***)

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/