Wonderful Indonesia 2017
Cuitan Valentino Rossi di Twitter, Naikkan Pamor Labuan Bajo di Mata Dunia
Cuitan Valentino Rossi di Twitter, Naikkan Pamor Labuan Bajo di Mata Dunia
Valentino Rossi dan kawan-kawanya saat berlibur ke pulau Komodo. (istimewa)

Selasa, 31 Januari 2017 11:47 WIB
Penulis : Muslikhin Effendy

JAKARTA - Menteri Pariwisata Arief Yahya kembali berterima kasih pada Valentino Rossi. Nama Labuan Bajo, Jumat (27/1) malam, kembali menghentak dunia. Penyebabnya, adalah postingan Valentio Rossi soal Komodo Labuan Bajo, satu-satunya "dinosaurus" yang masih hidup di muka bumi yang diposting di Twitter dan Instagram, Jumat (27/1) malam.

Dalam waktu singkat, postingan olahragawan Italia yang paling banyak diikuti fans di Twitter dan Instagram itu langsung viral kemana-mana. "Terima kasih Valentino Rossi. Labuan Bajo makin mendunia!" sebut Menpar Arief Yahya, di Jakarta.

Viral postingan Rossi itu cukup menghentakl. Sebagai atlet kelas dunia, Rossi sudah mencatatkan diri sebagai olahragawan Italia yang paling banyak diikuti di media sosial, khususnya di Facebook dan Twitter. Dia merajai jumlah pengikut terbanyak di Facebook dan Twitter, dan hanya kalah di media sosial Instagram dalam hal olahragawan yang paling digandrungi masyarakat Italia.

Di Facebook misalnya, Rossi memiliki lebih dari 13 juta followers. Di jejaring sosial Twitter, Rossi juga menempati urutan pertama dengan 4,7 juta pengikut yang mengikuti tiap tweet-nya. Sementara di media sosial Instagram, Rossi berada di urutan ketiga dengan 3,7 juta fans “Un saluto dal dragone di Komodo @Komodo national park Labuan Bajo,” tulis @ValeYellow46, akun resmi Valentino Rossi, di linimasa Twitter, Jumat (27/1) malam.

Bila diterjemahkan ke Bahasa Indonesia, "Salam dari naga Komodo National Park Labuan Bajo @Komodo." Postingan Rossi tadi dilengkapi dengan foto Valentino Rossi bersama koleganya di hadapan Komodo. Itu seakan menegaskan bahwa Valentino Rossi ingin menceritakan lembaran liburannya saat plesiran di Labuan Bajo, pada Januari 2017 kepada seluruh followernya. Rider pemegang 7 gelar juara dunia MotoGP itu seperti ingin memperlihatkan eksotisnya satu-satunya binatang purba yang tersisa di bumi dengan berpose di dekat Komodo. Impact-nya? Langsung greng.

Hanya dalam kurun waktu 1 jam, postingan Rossi soal Labuan Bajo dan Komodo tadi di retwitt 1.206 netizen di lini masa twitter. Postingan Rossi tadi juga mendapat like dari 1.918 netizen. Retwitt dan like tadi masih terus bertambah setiap menitnya.

Di Instagram, postingan akun resmi Rossi, ValeYellow46, malah lebih dahsyat lagi. Pose Rossi yang dengan latar belakang hamparan pantai timur Indonesia yang begitu indah tak luput dari pujian rider berjuluk "The Doctor" itu. "Terimakasih yang luar biasa untuk kelompok liburan Labuan Bajo. Ini pengalaman yang luar biasa," tuls rider kelahiran Urbino, Italia, 16 Februari 1979 itu.

Dalam waktu 2 jam, postingan tadi langsung mendapat like dari 89.960 netizen. Foto dan komentarnya, juga ikut dikomentari 2.255 netizen. Alam Labuan Bajo, laut dengan panorama indah dan Komodo pun langsung viral ke seluruh dunia dalam waktu singkat. "Impactnya sangat dahsyat. Terima kasih Valentino Rossi yang telah mengendors fans dengan mengenalkan Labuan Bajo dan Komodo di Twitter dan Instagram," ujar PIC Labuan Bajo Kementerian Pariwisata, Shana Fatina.

Sebelum diendors Valentino Rossi, Labuan Bajo memang sudah ngehits di level dunia. Aktris Terbaik Piala Oscar lewat film Shakespeare in Love, Gwyneth Paltrow, pernah memuji kedahsyatan liburan di Labuan Bajo saat diwawancarai Shivani Vora, wartawan New York Times, Juni 2013.

Pengalamannya saat naik kapal kayu dari Bali-Labuan Bajo, menyusuri pulau-pulau cantik, pasir putih, lautan jernih, biota laut yang tak ada duanya di dunia serta Komodo, kemudian dimasukkan Gwyneth ke dalam website gaya hidup pribadinya, http://goop.com/indo-mag/ CNN Travel pun ikut mengakui keindahan Labuan Bajo. Di 2015, sebuah survey yang melibatkan pembacanya, menempatkan Labuan Bajo sebagai snorkel site kedua terbaik di dunia.

Nomor satunya Raja Ampat Papua dan nomor tiganya Kepulauan Galapagos di Amerika Selatan. "Labuan Bajo memang komplit. Wisatawan juga bisa menikmati Pink Beach, pantai landai dengan pasir merah muda akibat koral warna merah yang terdapat di perairan sekitar Labuan Bajo. Bisa juga menikmati manta point dan bawah laut yang keren," sambung Shana. (*/dnl)


Wonderful Indonesia 2016
Sabtu, 30 Juli 2016 23:32 WIB
JAKARTA - Diposisikan sebagai Destinasi Halal unggul dalam pentas wisata halal dunia, Aceh pun makin kreatif mendesain event. Disupport Kementerian Pariwisata RI, maka provinsi yang biasa disebut dengan Serambi Mekkah itu semakin bersemangat menggelar kegiatan berskala internasional yang bertajuk Aceh International Rapa’i Festival. Masih cukup waktu, acara ini bakal digelar sebulan lagi, persisnya pada 26-30 Agustus mendatang.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 08:53 WIB
BALI- Benchmark adalah cara paling cerdas, cepat dan cekatan untuk menjadi yang terbaik. Membandingkan dengan cerita sukses dan kehebatan pesaing, itulah yang diminta Menpar Arief Yahya, kepada semua daerah dalam mengembangkan destinasi pariwisata.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 08:48 WIB
AZERBAIJAN - Lapis legit yang dikenal dengan nama Spekkoek –bahasa Belanda--, yang khas Indonesia dan ngetop di tahun 90-an rupanya menggoda lidah orang Republik Azerbaijan. Kue berlapis-lapis gelap-terang yang memberi kesan rasa manis di ujung lidah itu jadi favorit warga di negara yang merupakan Kaukasus di persimpangan Eropa dan Asia Barat Daya itu. Kue itu menjadi juara II untuk kategori makanan asing di “The Third International Traditional Sweets Festival” yang digelar di Kota Sheki, Azerbaijan, 21 Juli 2016.
Wonderful Indonesia 2016
Sabtu, 23 Juli 2016 08:56 WIB
JAKARTA - Pergerakan wisatawan nusantara (Wisnus) dari seluruh Indonesia tampaknya bakal mengarah ke Nusa Tenggara Barat (NTB) dan membuat lonjakan dari tanggal 27 Juli hingga 7 Agustus 2016 mendatang. Betapa tidak, NTB akan menjadi tuan rumah event akbar Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Nasional ke-26. Perhelatan akbar tingkat nasional tersebut akan dipusatkan di Islamic Center, NTB sebagai arena pembukaan dan penutupan.
Wonderful Indonesia 2016
Sabtu, 30 Juli 2016 23:37 WIB
JAKARTA - Kota Tenggarong di Kutai, Kalimantan Timur punya perhelatan festival budaya yang cukup memikat wisatawan. Namanya Festival Internasional Erau 2016, pesta budaya akbar adat Kutai yang dihelat setiap tahun. Tahun ini, salah satu festival di bekas kerajaan tertua di Indonesia itu akan digelar 20-28 Agustus 2016.
Wonderful Indonesia 2016
Senin, 25 Juli 2016 10:40 WIB
JAKARTA - Pesona kuliner Indonesia tak henti-henti menggoda selera lidah orang seluruh jagat. Tak percaya? Saksikan saja Asian Food Channel, 28 Juli 2016, pukul 20.00 WIB. Aneka rasa kuliner dari spesialis Bali, Jakarta, Lombok, Yogyakarta dan Padang dipastikan siap pamer kenikmatan cita rasa nusantara kepada dunia. Inilah alat promosi dan diplomasi teste untuk mendukung sektor pariwisata yang efektif.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 09:11 WIB
JAKARTA - Kemenpar paham betul, bahwa Sumber Daya Manusia (SDM) adalah kunci dari semua persoalan mendasar di pariwisata. CEO Message ke-5 Menpar Arief Yahya menekankan, memilih orang dulu, baru menugaskan pekerjaan. Istilahnya menentukan “who” dulu, baru menjelaskan “what.” Memastikan siapa driver-nya dulu, baru menentukan arah hendak kemana.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 08:43 WIB
BATAM - Kepri tak menyia-nyiakan potensi wisata bahari yang sudah diberikan Tuhan di wilayahnya. Masterplan pengembangan gerbang wisata sea zone, coastal zone dan underwater zone sudah mulai disiapkan. Targetnya, dalam tiga tahun, provinsi yang berbatasan dengan Singapura dan Malaysia itu menjadi pintu masuk wisman berbasis bahari di tanah air. “Kami fokus kembangkan bahari, mengubah pemikiran dan strategi dari darat ke laut. Tiga tahun ke depan, Kepri harus jadi gapura wisata bahari Indonesia,” ujar Kepala Dinas Pariwisata Kepri Guntur Sakti, Sabtu (23/7/2016).