Dari Festival Wonderful Indonesia, Ho Chi Minh City, Vietnam (bagian-1)
Wisman Saigon Gandrungi SPA dan Kemewahan
Wisman Saigon Gandrungi SPA dan Kemewahan
Ilustrasi Spa mewah di Bali. (net)

Sabtu, 24 September 2016 01:28 WIB
Penulis : Muslikhin Effendy

JAKARTA - Tepat kiranya jika Kemenpar RI ngebut promosi wisata mencanegara ke Vietnam. Apa sebab? Indonesia melimpah destinasi wisata yang disukai orang-orang Vietnam. Orang Vietnam rupanya menggandrungi wisata yang sifatnya luxury (kemewahan) dan modern. Mereka menyukai aktivitas seperti shopping, Spa, dan resort. 

"Untuk semua itu Indonesia gudangnya. Karena itu Kemenpar terus menggeber promosi wisata ke Asia Tenggara diantaranya Vietnam," tegas I Gde Pitana, Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Mancanegara Kementerian Pariwisata.

Untuk shopping Indonesia tak kalah menarik dengan negara lain. Pun juga dengan Singapore dan Kuala Lumpur. Mulai dari mall kelas bawah hingga atas ada dan besar-besar. Dari kebutuhan baju, kuliner, hingga kerajinan-kerajinan unik tersedia. Masing-masing daerah pun memiliki keunikan yang berbeda-beda. 

"Resort apa lagi. View dan keindahanya tak terkalahkan dengan negara lain. Resort-resort mewah terbentang di alam ibu pertiwi dari Sabang sampai Meraoke. Yang ber-view laut, apalagi alam pengunungan sangat banyak," imbuhnya.

Yang hobi memanjakan tubuh atau SPA? Indonesia juga gudangnya pijat memijat dan perawatan. Dari yang tradisional hingga modern siap. Dengan harga yang pasti lebih murah bagi turis-turis manca. Spa merupakan kepanjangan dari Solus Per Aqua. Yang artinya Perawatan (solus) dengan (per) air (aqua). Spa sendiri merupakan sebuah kota di Belgia yang memiliki sumber mata air tradisional yang dipercaya memiliki manfaat untuk kecantikan. 

Singkatnya, Spa merupakan terapi air untuk kebugaran dan keindahan tubuh. Sangat cocok untuk turis-turis Vietnam penghobi kemewahan. Rizki Handayani, Asdep Pengembangan Pasar Asia Tenggara Kemenpar menambahkan, dalam rangka mengail wisman Vietnam itu, Kemenpar di bawah pilot Menpar Arief Yahya itu menggelar Festival Wonderful Indonesia di Ho Chi Minh City, 24-25 September 2016. Pameran dipusatkan di salah satu mall besar menengah atas SC Vivo Mall City, District 7 Tan Phong Ward. 

Diperkirakan 24.000 pengunjung tiap hari akan membanjiri mall menengah atas itu. Mall lima lantai seluas 26.000 m2 itu akan disulap menjadi Indonesia mini. Segudang Wonderful Indonesia akan dipamerkan selama dua hari. Ada pentas wayang, tari-tarian, body painting contest, membatik, musik Sasando, kuliner Betawi, hingga coffee ala Indonesia ada. "Kami akan giur warga Vietnam dengan kindahan budaya kita selama festival dua hari. Kami yakin akan berdampak positif untuk kedatangan turis Vietnam ke Indonesia," optimisnya.

Menurut Rizki, destinasi lain yang cocok untuk pasar Vietnam adalah Bali, Bandung, Jakarta, dan Surabaya. Empat kota besar ini favorit wisman-wisman asal Saigon, sebutan Vietnam sebelum merdeka. Selain itu saat ini Kemenpar juga sedang memperkenalkan destinasi Joglosemar (Jogjakarta, Solo dan Semarang). Dengan magnet nya yang sangat melegenda bagi turis manca, candi Borobudur.

Candi atau kuil Budha terbesar di dunia ini daya sedotnya belum tertandingi bagi turis. Tiap tahun umat Buddha datang dari seluruh Indonesia dan mancanegara berkumpul di Borobudur untuk memperingati Trisuci Waisak. Dalam dunia pariwisata, Borobudur adalah objek wisata tunggal di Indonesia yang paling banyak dikunjungi wisatawan dalam dan luar negeri.

Eddy Susilo, Kepala Bidang Festival Pasar Asia Tenggara Kemenpar, yang mengawal persiapan Festival Wonderful Indonesia di Sc Vivo City Mall, Ho Chi Minh City, menjelaskan, sehari sebelum festival tanggal 24 -25 Sepetember, segala persiapan sudah dilakukan. Baik vanue maupun content acara sudah sudah selangkah lagi on even.

Termasuk melakukan koordinasi dengan Konjen RI di Ho Chi Minh untuk mengerahkan masyarakat setempat menghadiri festival. Konjen RI juga telah membantu banyak hal baik teknis maupun koordinasi kegiatan. Bahkan Konjen RI Jean Anes siap membuaka acara. "Kami berterimakasih kepada KJRI telah banyak membantu suksesnya even-even kami di Vietnm,"kata Eddy saat kunjungan ke KJRI Ho Chi Minh City. (*/dnl)


Wonderful Indonesia 2016
Sabtu, 30 Juli 2016 23:32 WIB
JAKARTA - Diposisikan sebagai Destinasi Halal unggul dalam pentas wisata halal dunia, Aceh pun makin kreatif mendesain event. Disupport Kementerian Pariwisata RI, maka provinsi yang biasa disebut dengan Serambi Mekkah itu semakin bersemangat menggelar kegiatan berskala internasional yang bertajuk Aceh International Rapa’i Festival. Masih cukup waktu, acara ini bakal digelar sebulan lagi, persisnya pada 26-30 Agustus mendatang.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 08:53 WIB
BALI- Benchmark adalah cara paling cerdas, cepat dan cekatan untuk menjadi yang terbaik. Membandingkan dengan cerita sukses dan kehebatan pesaing, itulah yang diminta Menpar Arief Yahya, kepada semua daerah dalam mengembangkan destinasi pariwisata.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 08:48 WIB
AZERBAIJAN - Lapis legit yang dikenal dengan nama Spekkoek –bahasa Belanda--, yang khas Indonesia dan ngetop di tahun 90-an rupanya menggoda lidah orang Republik Azerbaijan. Kue berlapis-lapis gelap-terang yang memberi kesan rasa manis di ujung lidah itu jadi favorit warga di negara yang merupakan Kaukasus di persimpangan Eropa dan Asia Barat Daya itu. Kue itu menjadi juara II untuk kategori makanan asing di “The Third International Traditional Sweets Festival” yang digelar di Kota Sheki, Azerbaijan, 21 Juli 2016.
Wonderful Indonesia 2016
Sabtu, 23 Juli 2016 08:56 WIB
JAKARTA - Pergerakan wisatawan nusantara (Wisnus) dari seluruh Indonesia tampaknya bakal mengarah ke Nusa Tenggara Barat (NTB) dan membuat lonjakan dari tanggal 27 Juli hingga 7 Agustus 2016 mendatang. Betapa tidak, NTB akan menjadi tuan rumah event akbar Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Nasional ke-26. Perhelatan akbar tingkat nasional tersebut akan dipusatkan di Islamic Center, NTB sebagai arena pembukaan dan penutupan.
Wonderful Indonesia 2016
Sabtu, 30 Juli 2016 23:37 WIB
JAKARTA - Kota Tenggarong di Kutai, Kalimantan Timur punya perhelatan festival budaya yang cukup memikat wisatawan. Namanya Festival Internasional Erau 2016, pesta budaya akbar adat Kutai yang dihelat setiap tahun. Tahun ini, salah satu festival di bekas kerajaan tertua di Indonesia itu akan digelar 20-28 Agustus 2016.
Wonderful Indonesia 2016
Senin, 25 Juli 2016 10:40 WIB
JAKARTA - Pesona kuliner Indonesia tak henti-henti menggoda selera lidah orang seluruh jagat. Tak percaya? Saksikan saja Asian Food Channel, 28 Juli 2016, pukul 20.00 WIB. Aneka rasa kuliner dari spesialis Bali, Jakarta, Lombok, Yogyakarta dan Padang dipastikan siap pamer kenikmatan cita rasa nusantara kepada dunia. Inilah alat promosi dan diplomasi teste untuk mendukung sektor pariwisata yang efektif.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 09:11 WIB
JAKARTA - Kemenpar paham betul, bahwa Sumber Daya Manusia (SDM) adalah kunci dari semua persoalan mendasar di pariwisata. CEO Message ke-5 Menpar Arief Yahya menekankan, memilih orang dulu, baru menugaskan pekerjaan. Istilahnya menentukan “who” dulu, baru menjelaskan “what.” Memastikan siapa driver-nya dulu, baru menentukan arah hendak kemana.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 08:43 WIB
BATAM - Kepri tak menyia-nyiakan potensi wisata bahari yang sudah diberikan Tuhan di wilayahnya. Masterplan pengembangan gerbang wisata sea zone, coastal zone dan underwater zone sudah mulai disiapkan. Targetnya, dalam tiga tahun, provinsi yang berbatasan dengan Singapura dan Malaysia itu menjadi pintu masuk wisman berbasis bahari di tanah air. “Kami fokus kembangkan bahari, mengubah pemikiran dan strategi dari darat ke laut. Tiga tahun ke depan, Kepri harus jadi gapura wisata bahari Indonesia,” ujar Kepala Dinas Pariwisata Kepri Guntur Sakti, Sabtu (23/7/2016).