Wonderful Indonesia 2016
'Surga Cantik Itu Terlihat Jelas dari Puncak Pulau Padar'
Surga Cantik Itu Terlihat Jelas dari Puncak Pulau Padar
Keindahan pulau Padar Labuhan Bajo. (foto: gnews.id)

Selasa, 13 September 2016 01:00 WIB
Penulis : Muslikhin Effendy

LABUHAN BAJO - Bagi wisatawan yang berkunjung ke Labuan Bajo, Kabupaten Waringin Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) jangan hanya melihat binatang Komodo saja. Akan lebih berkesan kalau berkunjung ke Pulau Padar.

"Saya pernah di puncak bukit ini, sore hari lebih keren, ketika langit memerah, matahari hendak tenggelam di ufk barat," kata Arief Yahya, Menteri Pariwisata soal Labuan Bajo.

Dari puncak Pulau Pandar yang diapit tiga teluk, kita akan seperti melihat surga kecil di bumi yang sangat indah sekali. Sehingga peserta program Diving Fam Trip-Thailand Operator And Media 2016 yang ke puncak Pulau Padar sangat terpesona sekali.

"Wow luar biasa Indahnya. Mimpi yang menjadi kenyataan. Seperti di surga, cantik sekali," ungkap Brian Patrick Abrook, peserta dari Thailan, saat berhenti di tengah pendakian ke Puncak Pulau Padar, Kamis (8/9/2016).

Untuk menuju ke Pulau Padar yang masuk dalam 10 destinasi wisata prioritas Kementerian Pariwisata bisa dilakukan dari Pelabuan Labuan Bajo. Rombongan Diving Fam Trip yang berjumlah 16 orang dengan dipandu oleh Condo Subagyo berangkat dari pelabuhan sekitar pukul 07.30 WITA.

Setelah melakukan perjalanan kurang lebih 2 jam, sekitar pukul 09.40 WITA rombongan tiba di Pulau Padar. Senyum langsung mengembang dari peserta Fam Trip. Maklum sepanjang perjalanan dari Pelabuhan Labuan Bajo, ombak sangat besar dan menegangkan.

Tidak ada gapuro yang menjadi tanda kalau itu adalah Pilau Padar. Yang ada hanya tulisan denga papan kecil yang menginformasikan kalau rombongan sudah masuk Pulau Padar yang masuk kawasan TNK dan diminta menjaga kebersihan. Papan pengumuman itu dipasang oleh Perhutani.

Disitu juga tidak ada tempat berteduh sama sekali. Peserta Fam Trip langsung dihadapkan pada jalan menanjak yang sangat terjal untuk menuju puncak Pulau Padar. Kemiringannya juga lebih dari 45 derajat. Bagi yang belum pernah ke Pulau Padar harus ekstra hati-hati supaya tidak tergelincir jatuh.

Pak Condo Subahyo yang memdampingi peserta Fam Trip menyarankan supaya tidak terburu-buru dan memforsir stamina. Karena jaraknya masih jauh dan medan sangat berat. "Kita harus bisa mengatur ritme. Jangan sampai nafas dan tenaga kita habis di tanjakan pertama. Berjalan santai saja,"sarannya.

Apa yang disampaikan Pak Condo ternyata benar adanya. Baru sampai tikungan pertama, satu peserta dari Thailand dan tiga dari Indonesia sudah tidak mampu melanjutkan perjalanan. Mereka memilih berhenti di tanjakan pertama.

Sementara peserta yang lain terus melanjutkan perjalanan. Meski harus berhenti beberapa kali karena memang sangat kelelahan.

Tapi kelelahan dan keputus asaan mulai hilang ketika mendekati puncak. Keindahan kawasan TNK mulai terlihat. Rasanya ingin cepat-cepat sampai puncak.Peserta juga mulai asyik berfoto untuk mengabadikan keindahan alam yang ada.

Dan akhirnya, setelah kurang lebih 20 menit berjuang, rombongan pun sampai dipuncak. Sangat luar biasa sekali. Kita seperti sedang berada di surga kecil yang ada di muka bumi. Berada di puncak bukit yang diapit oleh tiga teluk yang cantik dengan air berwarna biru.

Dari puncak Pulau Komodo, Gili Lawa dan Batu Bolong nampak jelas. Seakan tak sabar dan hilang semua rasa lelah, peserta Fam Trip dari Thailand dan Indonesia pun langsung mengabadikan keindahan alam tersebut. Bahkan setelah sekitar 30 menit di puncak, rasanya nggak ingin turun lagi.

Tapi karena harus melanjutkan kegiatan lagi, peserta Fam Trip harus turun juga. Saat menuruni puncak Pulau Padar, kita harus ekstra hati-hati. Kalau tidak kita bisa tergelincir. ***


Wonderful Indonesia 2016
Sabtu, 30 Juli 2016 23:32 WIB
JAKARTA - Diposisikan sebagai Destinasi Halal unggul dalam pentas wisata halal dunia, Aceh pun makin kreatif mendesain event. Disupport Kementerian Pariwisata RI, maka provinsi yang biasa disebut dengan Serambi Mekkah itu semakin bersemangat menggelar kegiatan berskala internasional yang bertajuk Aceh International Rapa’i Festival. Masih cukup waktu, acara ini bakal digelar sebulan lagi, persisnya pada 26-30 Agustus mendatang.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 08:53 WIB
BALI- Benchmark adalah cara paling cerdas, cepat dan cekatan untuk menjadi yang terbaik. Membandingkan dengan cerita sukses dan kehebatan pesaing, itulah yang diminta Menpar Arief Yahya, kepada semua daerah dalam mengembangkan destinasi pariwisata.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 08:48 WIB
AZERBAIJAN - Lapis legit yang dikenal dengan nama Spekkoek –bahasa Belanda--, yang khas Indonesia dan ngetop di tahun 90-an rupanya menggoda lidah orang Republik Azerbaijan. Kue berlapis-lapis gelap-terang yang memberi kesan rasa manis di ujung lidah itu jadi favorit warga di negara yang merupakan Kaukasus di persimpangan Eropa dan Asia Barat Daya itu. Kue itu menjadi juara II untuk kategori makanan asing di “The Third International Traditional Sweets Festival” yang digelar di Kota Sheki, Azerbaijan, 21 Juli 2016.
Wonderful Indonesia 2016
Sabtu, 23 Juli 2016 08:56 WIB
JAKARTA - Pergerakan wisatawan nusantara (Wisnus) dari seluruh Indonesia tampaknya bakal mengarah ke Nusa Tenggara Barat (NTB) dan membuat lonjakan dari tanggal 27 Juli hingga 7 Agustus 2016 mendatang. Betapa tidak, NTB akan menjadi tuan rumah event akbar Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Nasional ke-26. Perhelatan akbar tingkat nasional tersebut akan dipusatkan di Islamic Center, NTB sebagai arena pembukaan dan penutupan.
Wonderful Indonesia 2016
Sabtu, 30 Juli 2016 23:37 WIB
JAKARTA - Kota Tenggarong di Kutai, Kalimantan Timur punya perhelatan festival budaya yang cukup memikat wisatawan. Namanya Festival Internasional Erau 2016, pesta budaya akbar adat Kutai yang dihelat setiap tahun. Tahun ini, salah satu festival di bekas kerajaan tertua di Indonesia itu akan digelar 20-28 Agustus 2016.
Wonderful Indonesia 2016
Senin, 25 Juli 2016 10:40 WIB
JAKARTA - Pesona kuliner Indonesia tak henti-henti menggoda selera lidah orang seluruh jagat. Tak percaya? Saksikan saja Asian Food Channel, 28 Juli 2016, pukul 20.00 WIB. Aneka rasa kuliner dari spesialis Bali, Jakarta, Lombok, Yogyakarta dan Padang dipastikan siap pamer kenikmatan cita rasa nusantara kepada dunia. Inilah alat promosi dan diplomasi teste untuk mendukung sektor pariwisata yang efektif.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 09:11 WIB
JAKARTA - Kemenpar paham betul, bahwa Sumber Daya Manusia (SDM) adalah kunci dari semua persoalan mendasar di pariwisata. CEO Message ke-5 Menpar Arief Yahya menekankan, memilih orang dulu, baru menugaskan pekerjaan. Istilahnya menentukan “who” dulu, baru menjelaskan “what.” Memastikan siapa driver-nya dulu, baru menentukan arah hendak kemana.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 08:43 WIB
BATAM - Kepri tak menyia-nyiakan potensi wisata bahari yang sudah diberikan Tuhan di wilayahnya. Masterplan pengembangan gerbang wisata sea zone, coastal zone dan underwater zone sudah mulai disiapkan. Targetnya, dalam tiga tahun, provinsi yang berbatasan dengan Singapura dan Malaysia itu menjadi pintu masuk wisman berbasis bahari di tanah air. “Kami fokus kembangkan bahari, mengubah pemikiran dan strategi dari darat ke laut. Tiga tahun ke depan, Kepri harus jadi gapura wisata bahari Indonesia,” ujar Kepala Dinas Pariwisata Kepri Guntur Sakti, Sabtu (23/7/2016).