Wonderful Indonesia 2016
Summer Break, Galeries Lafayette Tampilkan Wonderful Indonesia
Summer Break, Galeries Lafayette Tampilkan Wonderful Indonesia
Menteri Pariwisata RI, Arief Yahya. (istimewa)

Jum'at, 22 Juli 2016 11:50 WIB
Penulis : Muslikhin Effendy

JAKARTA - Kementerian Pariwisata terus berkolaborasi aktif dengan global company yang berpotensi mengangkat brand Wonderful Indonesia. Salah satunya adalah Galeries Lafayette Department Store (Pacific Place SCBD) Jakarta.

Kebetulan mal di One Pacific Place itu sedang menggelar event: Summer Break 2016. "Joint promo ini bagus, saling mengendorse, saling promosi," kata Menpar Arief Yahya, di Jakarta.

Kolaborasi ini pas untuk menggaungkan branding Wonderful Indonesia yang dimulai pada tanggal 20 Juli 2016. Tujuannya untuk mendukung pergelaran keragaman budaya Indonesia, dengan mengundang dan menampilkan karya- karya seni dan fashion terbaik Indonesia. "Mereka punya own media berjaringan global yang sudah pasti akan juga mempromosikan programnya secara internasional juga," kata Arief Yahya.

Selain itu Wonderful Indonesia juga menampilkan 15 destinasi terbaik Indonesia, diantaranya Bali, Lombok, Labuan Bajo, Flores, dan Pulau Komodo. Promosi Wonderful Indonesia bersama Galeries Lafayette Jakarta ini sendiri merupakan salah satu dari sejumlah promosi lain yang terus dilakukan Kementerian Pariwisata dengan gencar di dalam negeri dan luar negeri.

Sebagai highlights dari kerjasama ini sebagaimana yang ditargetkan yakni untuk mampu meningkatkan kesadaran dan menarik perhatian akan potensi pariwisata domestik Indonesia, tentunya untuk meningkatkan brand awareness Wonderful Indonesia. Seperti diketahui, branding merupakan salah satu unsur konsep BAS (branding-advertising-selling) yang menjadi strategi inti dalam kegiatan promosi Kemenpar.

Menteri Arief Yahya menyambut baik promosi Wonderful Indonesia di Galeries Lafayette Department Store – Pacific Place. ”Melalui penyeleggaraan even summer break merupakan cara yang efektif untuk mempromosikan potensi pariwisata Indonesia kepada wisatawan nusantara maupun mancanegara sekaligus meningkatkan kunjungan wisatawan karena even seperti ini memberikan direct impact dan media value yang tinggi,” ungkapnya.

Menpar juga mengapresiasi Galeries Lafayette Department Store – Pacific Place yang ikut serta mengekspose Wonderful Indonesia. “Jika kerjasama dan kolaborasi kita dengan stakeholders terus membaik, maka tugas eksternal untuk mempromosikan objek-objek pariwisata itu semakin efektif," katanya.

Menteri Pariwisata menjelaskan akan all out mengerahkan daya upaya dalam rangka menjual Wonderful Indonesia untuk menarik sebanyak mungkin wisatawan mancanegara ke Indonesia, yang tahun ini mentargetkan 12 juta dan akan menjadi 20 juta wisman pada 2019 mendatang. “Wonderful Indonesia telah mendapat pengakuan masyarakat dunia, terbukti dengan diperolehnya 9 award internasional dari organisasi pariwisata internasional,” katanya.

Kementerian Pariwisata tengah gencar melakukan promosi wisata di negeri tuan rumah Euro 2016 tersebut dengan memilih Bus pariwisata sebagai media promosi sejak 21 Juni 2016 selama 1 bulan, logo Wonderful Indonesia menghiasi bodi bus Hop-On-Hop-Off dan juga pada bulan April - Mei 2016 branding Wonderful Indonesia terpampang besar di gedung Lafayette serta pada bulan September mendatang branding Wonderful Indonesia juga akan ada billboard dan giant totem di kota Paris tepat pada saat berlangsungnya Top Resa yakni pameran wisata internasional.

Pada Summer Break kali ini, Galeries Lafayette berkontribusi dalam dukungannya terhadap Indonesia melalui kolaborasi bersama sejumlah desainer dan seniman terkemuka Indonesia yang diantaranya: Pertama, Iconic Indonesian Designer’s Corner – sebuah area eksklusif yang akan dipenuhi oleh berbagai sentuhan desain Indonesia yang menginspirasi dengan skala internasional.

Kedua, Various Affordable to Premium Collection – sejumlah koleksi-koleksi yang cocok dengan budaya Indonesia dan dapat dijangkau oleh seluruh lapisan pelanggan di Indonesia. Ketiga, ARTmosphere – sebuah perayaan seni yang belum pernah dilihat sebelumnya ini akan diselenggarakan oleh Galeries Lafayette Jakarta menampilkan Seniman dan Desainer Indonesia.

Selain mempromosikan destinasi wisata terbaik di Indonesia, Galeries Lafayette dengan jaringan internasionalnya merupakan platform terbaik untuk mempromosikan destinasi Indonesia kepada para pengunjung galeri.

Posisi branding Wonderful Indonesia sendiri saat ini, Indonesia Berada di peringkat 47 Mengalahkan Thailand (83) dan Malaysia (96) untuk Country Brand Strategy rating (WEF TTCI). Pada akhirnya, Galeries Lafayette Jakarta dan Wonderful Indonesia mengharapkan agar program kolaborasi ini akan mampu mengundang parapengunjung untuk mengapresiasi karya Indonesia dan mampu meningkatkan jumlah wisatawan asing ke Indonesia.

Hadir dalm launching di Galeries Lauvayette itu adalah Mr. Mathias Mamodbay, COO Galeries Lavayette Indonesia Jakarta. Lalu Deputi BP3M, I Gde Pitana dan juga Mrs. Arnolda Ratnawati, Corporate PR, Sales, CRM Director of Panen Lestari Internusa. (*/dnl)


Wonderful Indonesia 2016
Sabtu, 30 Juli 2016 23:32 WIB
JAKARTA - Diposisikan sebagai Destinasi Halal unggul dalam pentas wisata halal dunia, Aceh pun makin kreatif mendesain event. Disupport Kementerian Pariwisata RI, maka provinsi yang biasa disebut dengan Serambi Mekkah itu semakin bersemangat menggelar kegiatan berskala internasional yang bertajuk Aceh International Rapa’i Festival. Masih cukup waktu, acara ini bakal digelar sebulan lagi, persisnya pada 26-30 Agustus mendatang.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 08:53 WIB
BALI- Benchmark adalah cara paling cerdas, cepat dan cekatan untuk menjadi yang terbaik. Membandingkan dengan cerita sukses dan kehebatan pesaing, itulah yang diminta Menpar Arief Yahya, kepada semua daerah dalam mengembangkan destinasi pariwisata.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 08:48 WIB
AZERBAIJAN - Lapis legit yang dikenal dengan nama Spekkoek –bahasa Belanda--, yang khas Indonesia dan ngetop di tahun 90-an rupanya menggoda lidah orang Republik Azerbaijan. Kue berlapis-lapis gelap-terang yang memberi kesan rasa manis di ujung lidah itu jadi favorit warga di negara yang merupakan Kaukasus di persimpangan Eropa dan Asia Barat Daya itu. Kue itu menjadi juara II untuk kategori makanan asing di “The Third International Traditional Sweets Festival” yang digelar di Kota Sheki, Azerbaijan, 21 Juli 2016.
Wonderful Indonesia 2016
Sabtu, 23 Juli 2016 08:56 WIB
JAKARTA - Pergerakan wisatawan nusantara (Wisnus) dari seluruh Indonesia tampaknya bakal mengarah ke Nusa Tenggara Barat (NTB) dan membuat lonjakan dari tanggal 27 Juli hingga 7 Agustus 2016 mendatang. Betapa tidak, NTB akan menjadi tuan rumah event akbar Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Nasional ke-26. Perhelatan akbar tingkat nasional tersebut akan dipusatkan di Islamic Center, NTB sebagai arena pembukaan dan penutupan.
Wonderful Indonesia 2016
Sabtu, 30 Juli 2016 23:37 WIB
JAKARTA - Kota Tenggarong di Kutai, Kalimantan Timur punya perhelatan festival budaya yang cukup memikat wisatawan. Namanya Festival Internasional Erau 2016, pesta budaya akbar adat Kutai yang dihelat setiap tahun. Tahun ini, salah satu festival di bekas kerajaan tertua di Indonesia itu akan digelar 20-28 Agustus 2016.
Wonderful Indonesia 2016
Senin, 25 Juli 2016 10:40 WIB
JAKARTA - Pesona kuliner Indonesia tak henti-henti menggoda selera lidah orang seluruh jagat. Tak percaya? Saksikan saja Asian Food Channel, 28 Juli 2016, pukul 20.00 WIB. Aneka rasa kuliner dari spesialis Bali, Jakarta, Lombok, Yogyakarta dan Padang dipastikan siap pamer kenikmatan cita rasa nusantara kepada dunia. Inilah alat promosi dan diplomasi teste untuk mendukung sektor pariwisata yang efektif.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 09:11 WIB
JAKARTA - Kemenpar paham betul, bahwa Sumber Daya Manusia (SDM) adalah kunci dari semua persoalan mendasar di pariwisata. CEO Message ke-5 Menpar Arief Yahya menekankan, memilih orang dulu, baru menugaskan pekerjaan. Istilahnya menentukan “who” dulu, baru menjelaskan “what.” Memastikan siapa driver-nya dulu, baru menentukan arah hendak kemana.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 08:43 WIB
BATAM - Kepri tak menyia-nyiakan potensi wisata bahari yang sudah diberikan Tuhan di wilayahnya. Masterplan pengembangan gerbang wisata sea zone, coastal zone dan underwater zone sudah mulai disiapkan. Targetnya, dalam tiga tahun, provinsi yang berbatasan dengan Singapura dan Malaysia itu menjadi pintu masuk wisman berbasis bahari di tanah air. “Kami fokus kembangkan bahari, mengubah pemikiran dan strategi dari darat ke laut. Tiga tahun ke depan, Kepri harus jadi gapura wisata bahari Indonesia,” ujar Kepala Dinas Pariwisata Kepri Guntur Sakti, Sabtu (23/7/2016).