Wonderful Indonesia 2016
Festival Sriwijaya XXV 2016 Bakal Digelar di Benteng Kuto Besak, Palembang
Festival Sriwijaya XXV 2016 Bakal Digelar di Benteng Kuto Besak, Palembang
Gubernur Sumatera Selatan, Alex Nurdin. (istimewa)

Senin, 11 Juli 2016 10:05 WIB
Penulis : Muslikhin Effendy

PALEMBANG - Sumatera Selatan (Sumsel), kembali akan menyajikan atraksi yang ciamik untuk Pariwisata Indonesia. Provinsi yang memiliki ibukota Palembang itu akan kembali menggelar Festival Sriwijaya XXV yang akan berlangsung pada 18-24 Juli 2016, di Benteng Kuto Besak, Palembang.

”Kegiatan tersebut sekaligus dimeriahkan Festival Kuliner Tradisional, parade budaya, lomba teatrikal cerita rakyat, lomba tari kreasi daerah, lomba blog dan Instagram, serta acara menarik lainnya,” ujar Kepala Dinas Pariwisata Sumsel Irene Camelyn Sinaga, dalam keterangan resminya.

Lebih lanjut wanita asal Sumatera itu mengatakan, penyelenggaraan Festival Sriwijaya berlatar belakang bahwa Sumsel memiliki keanekaragaman budaya yang layak untuk dirayakan sekaligus dilestarikan. Festival ini diselenggarakan sebagai sarana promosi wisata daerah, meningkatkan kunjungan wisatawan dan sebagai upaya pelestarian kebudayaan khas daerah Sumsel. ”Sedangkan Festival Kuliner Tradisional diharapkan mampu meningkatkan kecintaan masyarakat terhadap makanan tradisional dari berbagai daerah di negeri ini. Silahkan datang ke Sumsel, nikmati keindahan kami dari berbagai aspek,” jelas wanita yang biasa disapa Bu Irene itu.

Kota Palembang sendiri merupakan kota tertua di Indonesia berdasarkan Prasasti Kedukan Bukit berangka tahun 682 Masehi. Kini Palembang selain menjadi ibu kota Sumatera Selatan, juga dikenal sebagai pusat wisata air dengan julukan berjuluk “Venice of the East”.

Palembang, tidak diragukan lagi, juga merupakan salah satu surga kuliner di Indonesia. Jangan pernah berhenti mengeksplor kulier di Palembang, karena warganya pun tidak pernah berhenti berkreasi menciptakan masakan-masakan terunik yang pernah Anda temukan. ”Meskipun satu minggu berada di sini, Anda akan disuguhi oleh menu sarapan, makan siang dan makan malam yang tidak pernah sama. Sebut saja pempek, burgo, ragit, mie celor, martabak, laksan atau kueh bolu. Kami punya semua dan kami bisa membuat anda nyaman di Sumsel, silahkan datang ke Sumsel,” ujarnya.

Sekadar infomrasi, untuk menuju ke kota ini, telah tersedia penerbangan domestik setiap hari ke Palembang. Bandar Udara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II melayani penerbangan dari dan ke Kuala Lumpur, Singapura, Bandung, Denpasar, Jakarta, Padang, Surabaya, Medan, Pontianak, Pangkal Pinang, Yogyakarta, dan lainnya.Yang ingin memilih jalur darat, sejak lama sudah banyak angkutan dari dan menuju Palembang. Transportasi melalui jalan darat pun tersedia bus ber-AC dari beberapa kota di Jawa dan Sumatera. ”Jadi mau tunggu apa lagi? Segera bersiap mengunjungi ajang Festival Sriwijaya,” katanya berpromosi.

Pemprov Sumsel juga melaksanakan itu sebagai pageleran yang tujuannya mengenang kejayaan Kerajaan Sriwijaya. Irene juga mengharapkan, Festival Sriwijaya mampu melestarikan kebudayaan yang ada di Sumatera Selatan dan memperkenalkan kembali kepada masyarakat nusantara akan jati dirinya sebagai bangsa bahari.

Pemprov Sumsel terus menghadirkan berbagai terobosan dari tahun ke tahun dalam penyelenggaraan Festival Sriwijaya. Tahun ini, Pemprov Sumatera Selatan kembali menggandeng asosiasi perhotelan dan Association of The Indonesian Tours and Travel Agencies. Hal ini dilakukan demi mempromosikan Festival Sriwijaya, sehingga informasi tentang festival ini dapat diketahui oleh masyarakat luas.

Menpar Arief Yahya mengapresiasi Sumsel dengan atraksi event Festival Sriwijaya XXV 2016 itu. Pesan mantan dirut PT Telkom ini, promosikan event itu secara besar-besaran agar lebih banyak orang yang datang ke Palembang, baik sebagai wisman maupun wisnus.

"Biasakan kalau punya event besar itu 50 persen biayanya diinvestasikan untuk promosi agar mendunia dan mengundang orang datang. Juga dipromosikan jauh hari sebelumnya, agar ada waktu untuk persiapan menuju Palembang," kata Arek Banyuwangi, Arief Yahya yang dipercaya Presiden Joko Widodo sebagai menpar itu. (*/dnl)


Wonderful Indonesia 2016
Sabtu, 30 Juli 2016 23:32 WIB
JAKARTA - Diposisikan sebagai Destinasi Halal unggul dalam pentas wisata halal dunia, Aceh pun makin kreatif mendesain event. Disupport Kementerian Pariwisata RI, maka provinsi yang biasa disebut dengan Serambi Mekkah itu semakin bersemangat menggelar kegiatan berskala internasional yang bertajuk Aceh International Rapa’i Festival. Masih cukup waktu, acara ini bakal digelar sebulan lagi, persisnya pada 26-30 Agustus mendatang.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 08:53 WIB
BALI- Benchmark adalah cara paling cerdas, cepat dan cekatan untuk menjadi yang terbaik. Membandingkan dengan cerita sukses dan kehebatan pesaing, itulah yang diminta Menpar Arief Yahya, kepada semua daerah dalam mengembangkan destinasi pariwisata.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 08:48 WIB
AZERBAIJAN - Lapis legit yang dikenal dengan nama Spekkoek –bahasa Belanda--, yang khas Indonesia dan ngetop di tahun 90-an rupanya menggoda lidah orang Republik Azerbaijan. Kue berlapis-lapis gelap-terang yang memberi kesan rasa manis di ujung lidah itu jadi favorit warga di negara yang merupakan Kaukasus di persimpangan Eropa dan Asia Barat Daya itu. Kue itu menjadi juara II untuk kategori makanan asing di “The Third International Traditional Sweets Festival” yang digelar di Kota Sheki, Azerbaijan, 21 Juli 2016.
Wonderful Indonesia 2016
Sabtu, 23 Juli 2016 08:56 WIB
JAKARTA - Pergerakan wisatawan nusantara (Wisnus) dari seluruh Indonesia tampaknya bakal mengarah ke Nusa Tenggara Barat (NTB) dan membuat lonjakan dari tanggal 27 Juli hingga 7 Agustus 2016 mendatang. Betapa tidak, NTB akan menjadi tuan rumah event akbar Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Nasional ke-26. Perhelatan akbar tingkat nasional tersebut akan dipusatkan di Islamic Center, NTB sebagai arena pembukaan dan penutupan.
Wonderful Indonesia 2016
Sabtu, 30 Juli 2016 23:37 WIB
JAKARTA - Kota Tenggarong di Kutai, Kalimantan Timur punya perhelatan festival budaya yang cukup memikat wisatawan. Namanya Festival Internasional Erau 2016, pesta budaya akbar adat Kutai yang dihelat setiap tahun. Tahun ini, salah satu festival di bekas kerajaan tertua di Indonesia itu akan digelar 20-28 Agustus 2016.
Wonderful Indonesia 2016
Senin, 25 Juli 2016 10:40 WIB
JAKARTA - Pesona kuliner Indonesia tak henti-henti menggoda selera lidah orang seluruh jagat. Tak percaya? Saksikan saja Asian Food Channel, 28 Juli 2016, pukul 20.00 WIB. Aneka rasa kuliner dari spesialis Bali, Jakarta, Lombok, Yogyakarta dan Padang dipastikan siap pamer kenikmatan cita rasa nusantara kepada dunia. Inilah alat promosi dan diplomasi teste untuk mendukung sektor pariwisata yang efektif.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 09:11 WIB
JAKARTA - Kemenpar paham betul, bahwa Sumber Daya Manusia (SDM) adalah kunci dari semua persoalan mendasar di pariwisata. CEO Message ke-5 Menpar Arief Yahya menekankan, memilih orang dulu, baru menugaskan pekerjaan. Istilahnya menentukan “who” dulu, baru menjelaskan “what.” Memastikan siapa driver-nya dulu, baru menentukan arah hendak kemana.
Wonderful Indonesia 2016
Minggu, 24 Juli 2016 08:43 WIB
BATAM - Kepri tak menyia-nyiakan potensi wisata bahari yang sudah diberikan Tuhan di wilayahnya. Masterplan pengembangan gerbang wisata sea zone, coastal zone dan underwater zone sudah mulai disiapkan. Targetnya, dalam tiga tahun, provinsi yang berbatasan dengan Singapura dan Malaysia itu menjadi pintu masuk wisman berbasis bahari di tanah air. “Kami fokus kembangkan bahari, mengubah pemikiran dan strategi dari darat ke laut. Tiga tahun ke depan, Kepri harus jadi gapura wisata bahari Indonesia,” ujar Kepala Dinas Pariwisata Kepri Guntur Sakti, Sabtu (23/7/2016).