Home  /  Berita  /  Umum
Be The Future Starter with AXIS Edu Pack

AXIS Gelar Pop Up Campus di Padang

AXIS Gelar Pop Up Campus di Padang
Head Youth Touchpoints Management XL Axiata, Fery Firman N.A yang juga menjadi salah satu pembicara Pop Up Campus "Be The Future Starter with AXIS" saat berada di Auditorium Universitas Putra Indonesia Padang. Kamis (21/11).
Jum'at, 22 November 2019 07:35 WIB

PADANG - PT. XL Axiata Tbk (XL Axiata) melalui brand AXIS menggelar acara Pop Up Campus "Be The Future Starter with AXIS" di Auditorium Universitas Putra Indonesia Padang, Kamis (21/11). Kegiatan ini sebagai motivasi buat mahasiswa-mahasiswi untuk mempersiapkan diri dalam memasuki dunia kerja.

Group Head XL Axiata West Region, Desy Sari Dewi mengatakan, “Sebagai brand anak muda, AXIS memberikan perhatian khusus pada pengembangan potensi anak-anak muda, khususnya melalui pemanfaatan teknologi digital.

Padang menjadi kota pertama pelaksanaan acara Pop Up Campus "Be The Future Starter with AXIS Edu Pack" dengan menghadirkan pembicara-pembicara yang sudah ahli dibidangnya masing-masing, sehingga mahasiswa-mahasiswi dapat lebih memahami hal-hal dari berbagai sudut pandang yang diharapkan bisa menjadi referensi untuk mereka kedepannya”.

Beberapa topik disampaikan dalam event ini, seperti  antara lain "Digitalize Your Career", disampaikan oleh Fery Firman N.A dari XL Axiata dan Didik Arwinsyah, Pembicara Internet Marketing Nasional & Owner ummypancake.com.

Lalu ada juga tema "Life Hacks" oleh Mariana Wilianti (XL Axiata) dan Romeo Rissal (praktisi digital payment and technology). "Nailing First Day at The Office, No Awkward Moment" disampaikan oleh Harina Wulansari (General Electric), Gadiza Vahleri (Kapan Lagi Youniverse). Terakhir, "Work Hard, Play Hard", disampaikan oleh Dini Fitria (Mega Kreavindo Media) dan Jonan (content creator).

Selain Padang, acara Pop Up Campus "Be The Future Starter with AXIS " akan hadir juga di beberapa kampus di Yogyakarta, Malang, Banjarmasin, Lampung, Bali, Bandung, Makassar, Bogor, Depok dan Medan.

Sangat seru dengan berbagai materi edukasi diberikan dalam acara ini, “Life Hacks” membahas tentang passion and mission, masuk hari pertama di kantor, bagaimana membuat CV, wawancara yang baik seperti juara, kiat dan trik untuk mendapatkan gaji yang diharapkan, hingga memilih pekerjaan pertama yang tepat.

“Personal Development” membahas tentang mengelola gaji vs kehidupan sosial, mempercepat jalur karier, mengenali karakter dan hasrat pribadi. Juga tentang memilih apakah musti kuliah S2 atau bekerja setelah lulus, keterampilan terbaik untuk bertahan hidup di kantor, kursus apa yang perlu diikuti untuk membangun kesuksesan.

Kemudian “Working Life” membahas tentang antara lain bagaimana menetapkan tujuan karir sejak saat ini, mendigitalkan karier, juga dibahas mengenai bagaimana agar dibayar lebih baik. Materi yang sangat menarik untuk diikuti oleh mahasiswa yang akan masuk ke dunia kerja.

AXIS terus berinovasi dalam melayani kebutuhan pelanggannya terutama anak-anak muda untuk bisa belajar dengan cara yang menyenangkan, salah satunya melalui online course.

Khusus untuk peserta Pop Up Campus, AXIS membagikan paket Edu Pack yang memberikan manfaat bagi pelanggan yitu kuota khusus untuk akses ke aplikasi atau website udemy melalui smartphone.

Udemy merupakan platform global untuk belajar dan mengajar online. Menyusul paket Edu Pack ini dapat di nikmati oleh seluruh pelanggan AXIS nantinya.

Head Youth Touchpoints Management XL Axiata, Fery Firman N.A yang juga menjadi pembicara Pop Up Campus "Be The Future Starter with AXIS" di Padang mengatakan bahwa mahasiswa-mahasiswi saat ini sangat kritis dengan kemajuan teknologi, sehingga mereka harus mengikuti dan mempelajari perkembangan teknologi.

Suka tidak suka, teknologi mendatangkan dampak terhadap perilaku sosial. Smartphone telah mengubah cara orang berinteraksi. Melalui Pop Up Campus, kami mengedukasi mahasiswa-mahasiswi agar semakin mengerti dan paham akan manfaat gadget yang saat ini sudah menjadi kebutuhan masyarakat.

AXIS tidak hanya memberikan produk yang dapat menjawab keinginan pelanggan, tapi juga memberikan promo-promo menarik yang dapat dinikmati oleh pelanggan lama maupun pelanggan baru.

Antara lain adalah Rabu Rawit promo khusus di hari Rabu, Jum’at Baik promo khusus di Jumat, serta Weekend Seru promo khusus di Sabtu dan Minggu. Pelanggan juga bisa mendapatkan promo menarik lainnya melalui apikasi AXISnet yang dapat diunduh di Google Play Store dan Apps Store. Untuk info mengenai AXIS lebih lanjut, silahkan kunjungi www.axisnet.id. (rls)

Editor:Hermanto Ansam
Kategori:Umum
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/