Home  /  Berita  /  GoNews Group
Kompetisi Sepakbola Liga 1 2019

PSM Tanpa Wiljan Pluim Tandang ke Bali

PSM Tanpa Wiljan Pluim Tandang ke Bali
Rabu, 31 Juli 2019 16:03 WIB
Penulis: Azhari Nasution
MAKASSAR - Pelatih Klub PSM Makassar Darije Kalezic memboyong 18 pemain menghadapi Bali United FC pada lanjutan Kompetisi Sepakbola Liga 1 2019 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Kamis (1/8/2019). Dari daftar nama tersebut, tidak ada nama kapten Juku Eja, Wiljan Pluim yang baru pulih dari cedera engkel.

Kalezic mengaku sengaja mengistirahatkan Pluim pada laga kali ini, sekalipun kondisinya telah membaik. Pluim diklaim sudah pulih total dari cedera engkel. Ia juga sudah masuk daftar susunan pemain kontra Persija Jakarta pada leg kedua final Piala Indonesia, Minggu (28/7/2019) yang pada akhirnya laga tersebut mengalami penundaan.

"Kondisi Pluim baik, itu hal positif. Tapi saya tidak membawanya ke Bali. Dia tinggal di Makassar," ungkap Kalezic.

Untuk menggantikan peran Pluim, nampaknya Kalezic akan memasang komposisi yang sama saat PSM menghadapi Persija di leg pertama final Piala Indonesia. Marc Klok ditopang Rizky Pellu dan Rasyid Bakri.

Strategi itu terbilang efektif. Buktinya, tim Juku Eja mampu menahan gempuran Persija. Meski pada akhirnya gawang PSM dibobol Ryuji Utomo pada menit ke-87.

PSM Makassar butuh poin untuk mengejar ketertinggalan di kalasemen Shopee Liga 1 2019. Tim Juku Eja menduduki peringkat 9 dengan perolehan 13 poin. Hanya saja PSM baru memainkan enam pertandingan.

Sementara Bali United FC berada di peringkat dua dengan perolehan 23 poin. Serdadu Tridatu bermain empat kali lebih banyak dibanding PSM Makassar. ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/