Home  /  Berita  /  GoNews Group
Sepakbola Piala Presiden 2019

Laga Persebaya Lawan Arema Diamankan 3,500 Personil Polri

Laga Persebaya Lawan Arema Diamankan 3,500 Personil Polri
Senin, 08 April 2019 18:43 WIB
Penulis: Azhari Nasution
SURABAYAPengamanan ekstra ketat diterapkan Polda Jawa Timur untuk laga big match yakni final pertama Turnamen Sepakbola Piala Presiden 2019 antara Persebaya Surabaya versus Arema FC, Selasa (9/4/2019).

Sebanyak 3.500 personil pengamanan bakal diterjunkan untuk pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur (Jatim).

Jumlah itu jauh lebih banyak ketimbang pengamanan untuk laga-laga sebelumnya. Kapolda Jatim, Irjen Pol Luki Hermawan, membenarkan pihaknya mengerahkan personil yang lebih tinggi.

"Kami dari kepolisian akan mengerahkan total 3.500 personil dari yang biasanya 2.200 personil," ujar Irjen Pol Luki didampingi Kapolrestabes Surabaya Kombespol Rudi Setiawan.

Menurutnya, peningkatan personil nyaris dua kali lipat itu karena Polda Jatim menganggap laga big match butuh pengamanan yang tinggi.

"Laga ini mengundang animo banyak suporter jadi butuh banyak personil dan naik hampir dua kali lipat," kata Luki.

Kapolda Jatim menegaskan kepolisian akan all out untuk menyukseskan pertandingan tersebut dan laga bisa berjalan lancar.

"Pengamanan sudah disiapkan sebagaimana mestinya pola-pola yang digunakan sebelumnya," tambahnya.

Banyaknya personil pengamanan ini dikarenakan kepolisian berencana mengamankan titik-titik rawan. Bukan hanya di sekitar akses masuk stadion namun di lokasi yang kerap terjadi sweeping dari masing-masing suporter. ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/