Home  /  Berita  /  Politik

Irvan Herman Ditunjuk jadi Wakil Bendahara Badan Pemenangan Nasional Prabowo- Sandiaga

Irvan Herman Ditunjuk jadi Wakil Bendahara Badan Pemenangan Nasional Prabowo- Sandiaga
Irvan Herman dan Sandiaga Salahudin Uno. (dok. Pribadi)
Jum'at, 21 September 2018 13:49 WIB
Penulis: Muslikhin Effendy
JAKARTA - Sekretaris jenderal (sekjen) partai politik pengusung pasangan bakal calon presiden Prabowo Subianto dan bakal calon wakil presiden Sandiaga Uno telah merampungkan struktur tim pemenangan nasional.

Sekjen Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno mengungkapkan, struktur tim pemenangan pasangan Prabowo-Sandiaga berjumlah 800 orang. "Memang cukup besar, sekitar 800 orang jumlahnya," ujar Eddy saat memberikan keterangan seusai pertemuan para sekjen di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis kemarin.

Melalui surat keputusan Nomor : 0001/kpts/TKN-PS/IX/2018, kepengurusan Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi resmi dibentuk.

Sejumlah tokoh seperti Agus Harimurti Yudhoyono dari Demokrat, Zulkifli Hasan dari PAN, Rhoma Irama, KH Kholil Ridwan, Fadli Zon, Hutomo Mandala Putera masuk dalam struktur organisasi tersebut.

Sejumlah posisi strategis juga diisi beberapa tokoh baik dari pensiunan TNI, Tokoh Ulama, dan juga dari parpol koalisi. Dan yang menggembirakan adalah masuknya tokoh pengusaha muda sekaligus tokoh politik Partai Amanat Nasional asal Riau, Irvan Herman, juga masuk dalam list kepengurusan BPN PAS.

Dari hasil rapat di kediaman Prabowo, Irvan Herman diberikan amanah menjabat sebagai Wakil Bendahara Badan Pemenangan Nasional Prabowo- Sandiaga.

Menurut Irvan Herman saat berbincang dengan GoNews.co, koalisi Prabowo Subianto-Sandiaga Uno telah merampungkan susunan tim pemenangan.

Selain dirinya, juga ada Sekjen PKS Mardani Ali Sera dan Neno Warisman yang ditunjuk jadi ketua tim pemenangan Prabowo-Sandiaga.

"Memang ada ketua umumnya, Pak Djoko Santoso. Wakil ketuanya, yakni para Sekjen parpol plus Neno Warisman dan Mardani Ali Sera yang kemarin menjadi timsesnya Sandiaga di Jakarta, dan saya sendiri menjadi Wakil Bendahara," ujar Irvan Herman, Jumat (22/9/2018).

Kemudian ada juga Komandan Satuan tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) ditunjuk sebagai dewan pembina. Posisi itu sesuai yang disampaikan Prabowo beberapa waktu lalu.

Sedangkan, Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono akan menjadi juru kampanye nasional Prabowo-Sandi. ***

wwwwwwhttps://green.radenintan.ac.id/max/https://bkpsdm.tanahlautkab.go.id/galaxy/https://143.198.234.52/sonic77