Home  /  Berita  /  Peristiwa

TNI AL Kirim Tim Sea Rider untuk Evakuasi 150 Wisatawan yang Terjebak di Pulau Angso Duo

TNI AL Kirim Tim Sea Rider untuk Evakuasi 150 Wisatawan yang Terjebak di Pulau Angso Duo
Angggota TNI AL membantu korban yang terjebak di Pulau Angso Duo turun dari Sea Rider Lantamal II, Minggu (24/6). (foto: Penlantamal II/harianhaluan.com)
Minggu, 24 Juni 2018 20:38 WIB
PADANG - Satuan Kapal Patroli (Satrol) Lantamal II mengerahkan Sea Rider dan Kal Sinyaru untuk menegevakuasi sekitar 150 wisatawan yang terjebak di Pulau Angso Duo Pariaman, Minggu (24/6).

Pertolongan dilakukan setelah adanya laporan dari tim intel Lantamal II pada Sabtu (23/6).

Komandan Lantamal II Laksamana Pertama TNI Agus Sulaeman, melalui Dansatrol Lantamal II Kolonel Laut (P) Joko Triwanto memerintahkan Komandan Posmat Pariaman, Tim Sea Rider dan Kal Sinyaru untuk melaksanakan bantuan dan evakuasi terhadap wisatawan yang terjebak di Pulau Angso Duo.

Namun, cuaca pada saat itu tidak memungkinkan, karena diguyur hujan lebat dan angin kencang sehingga tinggi gelombang mencapai 2-3 meter.

Para korban terpaksa menginap di musola dan kedai yang ada di Pulau Angso Duo. Namun, malam itu juga pukul 00.52 WIB, Danposmat Satrol Lantamal II yang berada di Pariaman, serta tim Tagana Kota Pariaman dan dibantu pihak terkait mengirimkan bantuan selimut dan makanan kepada korban di Pulau Angso Duo sebanyak 200 paket.

Setelah cuaca memungkinkan pada pukul 05.00 WIB Kal Sinyaru dan tim Sea Rider Satrol Lantamal II dipimpin oleh Mayor Laut (E) Sumantri, berangkat menuju pulau Angso Duo dan melaksanakan evakuasi hingga pukul 09.00 WIB.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, dan para wisatawan sudah kembali ke rumah masing-masing.

“Ini memang sudah tugas TNI. Selain Operasi Militer Perang (OMP), TNI/TNI AL juga melaksanakan Operasi Militer Selain Perang (OMSP), di antaranya ya seperti ini, melaksanakan bantuan SAR dan evakuasi terhadap masyarakat yang mengalami musibah," kata Danlantamal seperti dilansir harianhaluan.com.

Seperti diberitakan sebelumnya, pada Sabtu pagi (23/6) banyak wisatawan yang melaksanakan rekreasi di Pulau Angso Duo. Namun, menjelang sore hari wilayah Sumatera Barat diguyur hujan lebat dan angin kencang.

Sehingga kurang lebih 150 orang wisatawan yang berekreasi di pulau tersebut tidak bisa kembali karena terjebak badai. ***

Editor:Arie RF
Sumber:harianhaluan.com
Kategori:Sumatera Barat, Peristiwa, GoNews Group, Pariaman
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/