Home  /  Berita  /  Umum

Berbuka Puasa, Bagi Dispar Riau sebagai Ajang Perkuat Tali Silaturahmi

Berbuka Puasa, Bagi Dispar Riau sebagai Ajang Perkuat Tali Silaturahmi
Acara buka bersama Dispar Riau. (istimewa)
Senin, 28 Mei 2018 00:28 WIB
Penulis: Muslikhin Effendy
PEKANBARU - Guna memperkuat tali silaturahmi di bulan Ramadan 1439 Hijriah, Dinas Pariwisata (Dispar) Riau menggelar kegiatan buka puasa bersama, dihadiri oleh para pelaku pariwista, 13 orang wisatawan mancanegara dari Malaysia dan jajaran Dispar Riau, pada Minggu (27/5/2018).

Pada kegiatan buka puasa bersama dan ajang silaturahmi itu, juga menggelar tausiah Ramadan dengan menghadirkan penceramah dari kota Pekanbaru yaitu, ustad Yurnalis, serta mengundang 20 orang anak yatim dari pesantren Al Ilham Pekanbaru.

Ustad Yurnalis ketika menyampaikan tausiahnya mengatakan, kegiatan buka puasa ini sangat baik dilaksanakan, untuk mempererat tali silaturahmi sesama umat muslim. Dan di bulan Ramadan yang penuh berkah ini dirinya mengajak untuk mempertebal iman dan amal soleh serta menahan hawa nafsu.

"Berpuasa untuk meredam hawa nafsu, bila akal manusia lebih tinggi dari nafsunya maka derajatnya akan lebih tinggi malaikat," kata ustad Yurnalis pada saat menyampaikan tausiahnya didepan para pelaku pariwisata, wisatwan Malaysia dan seluruh jajaran dilingkungan Dinas Pariwisata Provinsi Riau yang hadir.

"Di bulan yang penuh berkah ini, marilah kita meningkatkan ibadah dan amal soleh," ungkap ustad Yurnalis di kantor Dinas Pariwisata Provinsi Riau, Komplek Bandar Seni Raja Ali Haji purna MTQ jalan Sudirman Pekanbaru.

Pada kesempatan itu, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Riau, Fahmizal Usman juga turut menyampaikan kata sambutannya, dirinya berharap kepada para seluruh tamu yang datang agar dapat memaknai pesan yang disampaikan oleh usatd Yurnalis.

"Mudah mudahan kita semua yang hadir di acara buka puasa ini dapat memaknai apa yang telah disampaikan oleh ustad Jurnalis," kata Fahmizal Usman, singkat.

Setelah acara tausiah, tepat waktu adzan magrib berkumandang kegiatan buka puasa bersama dilaksanakan, dan dilanjutkan dengan solat magrib berjamaah. Pada penghujung acara juga dilaksanakan kegiatan pemberian santunan kepada 20 anak yatim dari pesantren Al Ilham Pekanbaru.***

wwwwwwhttps://green.radenintan.ac.id/max/https://bkpsdm.tanahlautkab.go.id/galaxy/https://143.198.234.52/sonic77