Home  /  Berita  /  GoNews Group

Wiranto dan OSO Kompak Tegaskan Tak Ada Munaslub Hanura

Wiranto dan OSO Kompak Tegaskan Tak Ada Munaslub Hanura
Istimewa.
Rabu, 17 Januari 2018 20:41 WIB
Penulis: Muslikhin Effendy
JAKARTA - Ketua Dewan Pembina Partai Hanura, Wiranto menegaskan tak ada wacana Munaslub menyangkut konflik internal yang dialami partai yang didirikannya. Ia mengaku akan ikut mengatur agar Hanura kembali solid.

"Tidak, akan kami jelaskan dulu. Tapi kami kembali lakukan langkah-langkah zero option," ujar Wiranto di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (17/1/2018).

Ia pun menegaskan tak ada aksi pecat memecat antar kader. Termasuk wacana Munaslub.

"Tidak ada, kami akan lakukan evaluasi, tidak ada itu istilah Munaslub," tegasnya.

Wiranto juga mengaku telah berkomunikasi dengan OSO dan mereka sepakat mengintrospeksi diri dan internal partai demi keberlangsungan Hanura mendatang.

Hal itu disampaikan menyikapi keinginan sejumlah kader yang ingin menggantikan OSO karena dipecat. DPD Partai Hanura juga mendukung kembali Wiranto menjadi ketua umum.

Wiranto menegaskan, pemecatan merupakan masalah internal partai dan akan diselesaikan baik-baik dalam satu hingga dua hari ini.

“Partai saya dirikan dan bangun. Saya percaya OSO melanjutkan itu,” tutur mantan ketua umum Hanura ini.

Senada dengan Wiranto, Oesman Sapta Odang (OSO) mengatakan tidak ada Munaslub untuk menggantikan posisi dirinya. Diakuinya ada mekanisme organisasi seperti AD/ART sebagai acuan dalam berpartai.

Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) itu mengaku ada pihak-pihak yang ingin memecah belah dirinya dengan Wiranto. Namun, OSO menegaskan hal itu tidak mungkin terjadi. Sebab, selama ini OSO mengaku menjalankan tugas yang diperintahkan Wiranto.

"Jadi menertibkan, ada kekurangan saya luruskan, dan kalau ada yang enggak terima tentu diambil langkah yang cepat demi mengamankan partai di situasi partai sedang menghadapi verifikasi faktual, yang tadinya saya perkirakan ada, tapi sekarang tidak ada," kata OSO di lokasi yang sama. ***

wwwwwwhttps://green.radenintan.ac.id/max/https://bkpsdm.tanahlautkab.go.id/galaxy/https://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/