Home  /  Berita  /  GoNews Group
Bukittinggi Berduka

Kobaran Api Selama 7 Jam Ini Hanguskan Ratusan Petak Toko dan Kios di Pasar Aur Kuning Bukittinggi

Kobaran Api Selama 7 Jam Ini Hanguskan Ratusan Petak Toko dan Kios di Pasar Aur Kuning Bukittinggi
Kebakaran di Pasar Konveksi, belakang Terminal Simpang Aur, Aur Kuning, ABTB, Bukittinggi, Jumat 17 November 2017, sekira pukul 04.45 WIB dini hari.
Jum'at, 17 November 2017 13:51 WIB
Penulis: jontra
BUKITTINGGI - Peristiwa kebakaran yang menghanguskan Pasar Konveksi Aur Kuning, Kota Bukittinggi yang tepat berada di belakang terminal Simpang Aur, pada Jumat 17 November 2017, sekira pukul 04.45 WIB dini hari mengemparkan seluruh kalangan. Sumber api diduga kuat berasal dari bangunan dasar tahap dua yang berada di Blok E/ CC di pasar yang terkenal sebagai pusat perdagangan terbesar di Sumatera tersebut. Saat peristiwa itu baru terjadi sekira 04.30 WIB, pihak keamanan pasar yang bertugas malam itu ternyata telah berupaya memadamkan api dengan racun api dan peralatan seadanya, namun sayang upaya itu tidak berhasil karena api keburu merambat dan membesar.

Berdasarkan informasi yang dihimpun gosumbar di Tempat Kejadian Perkara (TKP), api sudah membesar di tiga titik pada lantai dasar bangunan tahap dua pasar sebelum menjalar ke lantai yang ada di bawahnya.

“Saat api baru menyala, kami dari pihak keamanan dan ronda Pasar Aur Kuning sempat berusaha untuk memadamkan api dengan racun api yang yang tersedia di pasar tersebut, namun api tidak juga kunjung padam, kemudian saya memanggil pemadam kebakaran,” ujar saksi mata, Nyiak Angguik (60) yang bertugas sebagai penjaga ronda malam di Pasar Aur Kuning, Kota Bukittinggi.

Baca juga berita sebelumnya, (Jelang Subuh, Pasar Konveksi Aur Kuning Bukittinggi Ini Dilalap Kobaran Api).

Karena api semakin membesar, tak ayal segera saja menjilat ratusan petak toko yang berada di sekelingnya. Menurut data yang yang berhasil dihimpun, setidaknya sebanyak 1.350 unit kios di lantai dua yang ditempati oleh 50 persen pedagang di sana dalam kondisi hangus terbakar. Sementara itu, sebanyak 1.155 kios di lantai tiga juga hangus tak bersisa. Suasana semakin mengharukan, karena disela isak tangis para pedagang, juga terdengar kumandang suara azan dari Masjid dan warga sekitar lokasi kebakaran, saat proses pemadaman api berlangsung.

Sementara untuk toko yang terbakar di Pasar Aur Kuning Bukittinggi mencapai 136 unit, dimana di lantai 1 sebanyak 117, dua petak di lantai dua dan 17 petak di lantai tiga.

Kapolres Bukittinggi, AKBP Arly Jembar Jumhana yang datang ke lokasi kebakaran mengatakan menurut analisa sementara dari tim identifikasi, bahwa saat ini sudah 70 persen bangunan di tahap II Pasar Konveksi Aur Kuning Bukittinggi sudah hangus dilalap kobaran api.

“Hingga saat ini, petugas puluhan pemadam kebakaran (damkar) dari berbagai daerah seperti Agam, Padang Panjang, Padang Pariaman, Agam, Limapuluh Kota, Payakumbuh, Tanah Datar ikut membantu melakukan proses pendinginan dan penjinakan api, mereka didampingi oleh para angota Polisi, TNI, relawan dari PMI dan Tagana serta masyarakat setempat. Api baru dapat dikuasai sekira pukul 11.20 WIB, setelah berkobar hampir selama 7 jam," terang Arly. 

Arly Jembar juga menyebutkan, sesaat setelah tiba di TKP anggota Polres Bukittinggi juga mendirikan pos bantuan untuk mengevakuasi korban terdampak kebakaran, terutama mereka yang mengeluarkan barang dagangannya. Selain itu, kami juga membagikan masker agar warga yang berada di sekitar lokasi kebakaran tidak mengalami sesak nafas, karena polusi udara yang disebabkan terlalu banyak menghirup asap dari tempat kebakaran dalam jangka waktu yang cukup lama, tukasnya.

Arly juga menegaskan personil dari kepolisian juga telah bersiaga di TKP untuk membantu, mendampingi korban terdampak kebakaran serta menjaga keamanan dan ketertiban di lokasi terjadinya kebakaran. Terutama yang berkaitan dengan situasi keamanan dan ketertiban umum, karena belajar dari pengalaman di setiap peristiwa seperti ini terjadi, masih saja ada pihak yang jahil yang memanfaatkan situasi yang tengah terjadi untuk kepentingan pribadi mereka, tandasnya.

Akibat peristiwa ini, diduga kerugian materil yang diderita oleh para pedagang di Pasar Konveksi Aur Kuning diperkirakan berkisar puluhan sampai ratusan miliar rupiah, karena pasar Aur Kuning termasuk pasar yang padat dan menjadi tujuan para pedagang di wilayah Sumatera. Selain itu, karena Pasar Konveksi Aur Kuning selama ini terkenal dengan julukan Tanah Abang nya Sumatera, karena perputaran uang di lokasi itu setiap harinya berkisar miliaran rupiah dan melibatkan hampir semua pedagang di berbagai provinsi yang ada di Sumatera.(**)

wwwwwwhttps://green.radenintan.ac.id/max/https://bkpsdm.tanahlautkab.go.id/galaxy/https://143.198.234.52/sonic77