Home  /  Berita  /  GoNews Group

Hilang Kendali, Mobil Avanza Ini Seruduk Kedai Warga di Depan Gedung Parkir Bukittinggi

Hilang Kendali, Mobil Avanza Ini Seruduk Kedai Warga di Depan Gedung Parkir Bukittinggi
Mobil merk Toyota Avanza Putih dengan Nomor Polisi BA 1033 LP ini kehilangan kendali dan tabrak sebuah kedai di depan Gedung Parkir Bukittinggi, Rabu 15 November 2017 sekira pukul 12.50 WIB.
Rabu, 15 November 2017 19:00 WIB
Penulis: jontra
BUKITTINGGI - Sebuah mobil merk Toyota Avanza dengan Nomor Polisi BA 1033 LP yang melaju dalam kecepatan tinggi dan menabrak sebuah dinding kedai di depan kantor DPRD Kota Bukittinggi, Rabu 15 November 2017 sekira pukul 12.50 WIB.

Diduga sopir Avanza mengemudikan kendaraan dalam keadaan mengantuk. Mobil itu kemudian tersandar ke sebuah kedai yang berada di depan gedung parkir Kota Bukittinggi. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, pengemudi mobil hanya mengalami luka di bagian hidungnya.

Mobil Avanza yang dikendarai oleh Edi (35) warga Guguak Panjang, Kota Bukittinggi ini melaju dari arah simpang Tugu Polwan menuju arah Jam Gadang. Sesampainya di seberang jalan kantor DPRD kota Bukittinggi, pengemudi Mobil Avanza kehilangan kendali hingga menabrak sebuah marka jalan dan membentur ke dinding salah satu kedai milik seorang warga bernama Dia yang berada persis di sebelah gedung parkir.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, karena pada saat itu kondisi lalu lintas di jalan Sudirman depan kantor DPRD dalam kondisi padat dilalui oleh kendaraan bermotor. Sopir yang mengalami luka dengan mengeluarkan darah di bagian hidungnya, kemudian segera dibawa ke RS Islam Yarsi Ibnu Sina, Bukittinggi untuk mendapat pertolongan medis.

Saat peristiwa itu terjadi, ada dua orang anak - anak Sekolah Dasar (SD) yang sedang berjalan di trotoar tersebut. Untungnya, sesaat setelah anak - anak SD melewati tempat tersebut, mobil ini datang melaju dengan kencang dan menabrak kedai.

Karena kerasnya benturan mobil saat peristiwa tersebut terjadi, suaranya terdengar ke dalam ruangan DPRD Bukittinggi, dan membuat anggota DPRD dan ASN yang tengah beristirahat siang usai menggelar sidang terkejut dan berhamburan keluar melihat apa yang terjadi.

Pemilik kedai Dabas, Dia (30) mengatakan, saat dirinya tengah sibuk membersihkan dagangannya, tiba - tiba dirinya dikejutkan dengan suara berderak yang diiringi dengan runtuhnya dinding kedainya, dan seketika dagangannya berhamburan.

"Saya lagi sibuk mengurus dagangan saya. Tiba tiba saya terkejut dengan suara benturan dengan robohnya dinding kedai saya, dan dagangan saya semuanya beterbangan. Saya pikir itu gempa, ternyata sebuah mobil yang menabrak kedai saya, "ungkapnya.

Salah seorang saksi mata melihat kejadian tersebut Yendri (24) mengatakan dirinya melihat Mobil Toyota Avanza putih yang sedang melaju dengan kecepatan tinggi yang hendak mendahului sebuah mobil dan ingin masuk ke dalam gedung parkiran, karena di tengahnya ada marka jalan yang terbuat dari beton, kemudian pengemudi membanting mobilnya arah ke kanan.

"Setelah saya perhatikan, mobil ini melewati gerbang parkir tetap melaju kencang hingga menabrak marka jalan dan terus naik ke atas trotoar menabrak salah satu kedai. Untung nya tidak menabrak dua orang anak SD yang juga sedang berjalan di trotoar tersebut,"ujarnya.

Kanit Laka Polres Bukittinggi, Ipda Saherman mengatakan diduga kuat pengendara mobil dalam keadaan mengantuk. Saherman juga menyebutkan, kendaraan yang dikemudikan oleh Edi datang dari arah Tugu Polwan menuju arah Jam Gadang melaju dengan kecepatan tinggi, yang mengakibatkan dia hilang kendali dan menabrak marka jalan dan menaiki trotoar setelah itu berhenti didinding salah satu kedai yang ada di sana, ucapnya.

"Sesaat setelah peristiwa itu terjadi, sopir kemudian dibawa ke RS Yarsi Bukittinggi, karena saat itu sopir mengeluarkan darah di bagian hidung dan mulutnya akibat benturan. Dan mobil tersebut kami amankan untuk sementara di kantor unit laka lantas Polres Bukittinggi." ungkapnya.

Dikatakan juga oleh Saherman, saat dimintai keterangan oleh polisi, sopir juga mengatakan kalau mobil yang dibawanya itu itu adalah mobil rental, dan dia juga mengaku dalam kedaan mengantuk dan kurang tidur saat peristiwa itu terjadi.

Pemilik mobil juga sudah melihat kondisi mobil dan mendatangi unit laka lantas Polres Bukittinggi mengatakan, kalau mobil avanza putih BA 1033 LP tersebut adalah miliknya yang tengah dipinjamkan kepada Edi, tandasnya.(**)

wwwwwwhttps://green.radenintan.ac.id/max/https://bkpsdm.tanahlautkab.go.id/galaxy/https://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/