Home  /  Berita  /  GoNews Group

Ekonomi sedang Kacau Balau, DPR Desak PLN Tunda Proyek 35 Ribu Megawatt

Ekonomi sedang Kacau Balau, DPR Desak PLN Tunda Proyek 35 Ribu Megawatt
Ilustrasi. (net)
Kamis, 12 Oktober 2017 13:23 WIB
Penulis: Muslikhin Effendy
JAKARTA - Kondisi ekonomi yang sedang carut-marut dan tidak setabil sekarang ini, dirasa tidak cocok jika PLN memaksa meneruskan proyek 35 Ribu Megawatt. Hal ini diungkapkan Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Azzam Asman Natawijana, Kamis (12/10/2017) di Kompleks Parlemen Senayan.

Dengan demikian, ia pun menyarankan agar Perusahaan Listrik Negara (PLN) menunda rencana proyek 35 ribu Megawatt.

Sebab, kata dia, kondisi dan pertumbuhan ekonomi Indonesia sedang turun, sehingga mengakibatkan kebutuhan listrik masyarakat menjadi tidak meningkat.

"Dulu waktu menentukan 35 ribu MW ekonomi berpesat 36% 7,7 sampai 8%. Namun pertumbuhan ekonomi saat ini 5% sehingga kebutuhan listrik tidak juga meningkat khususnya Jawa," ujar Azzam.

Tidak hanya itu, kata Azzam, biaya hutang PLN yang cukup besar juga menjadi alasan ide proyek ambisius Presiden Jokowi tersebut harus ditunda.

"Kemudian pinjaman PLN sangat luar biasa dan surat nya ibu Sri Mulyani, pinjaman PLN ini berpotensi sudah 3 kali. Kan dijamin oleh pemerintah, sudah 3 kali penundaan oleh ibu Sri mulyani," kata Politikus Partai Demokrat ini.

"Jadi kalo jokowi bilang ekonomi tumbuh itu tidak betul, buktinya 35 Ribu MW di suspeend dan kita minta pada Dirut PLN hutang-hutang ini kapan selesai. Kan hutang nya ini banyak dan jangka panjang berjumlah 229 Triliun. Itu jangka panjang. Belum jangka pendek nya kapan selesai," pungkas dia. ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/