Home  /  Berita  /  GoNews Group

Tiga Kegiatan Penting Diperingati Secara Serentak di Kota Padang Panjang

Tiga Kegiatan Penting Diperingati Secara Serentak di Kota Padang Panjang
Sekretaris Daerah Kota Padang Panjang Edwar Juliartha memukul gong peringatan tiga kegiatan. (Humas)
Jum'at, 26 Agustus 2016 09:38 WIB

PADANG PANJANG - Tiga Moment penting yaitu Hari Anak Nasional, Hari Keluarga Nasional Ke XXIII dan Pencanangan Bulan Bhakti IBI, TNI KB Kesehatan tingkat Kota Padang Panjang Tahun 2016 diperingati secara serentak, Kamis (25/8/2016). Moment tersebut diselenggarakan dalam sebuah acara yang diadakan di di Gedung M Syafei Kota Padang Panjang atas prakarsa dari Pemerintah Kota Padang Panjang melalui Kantor Pemberdayaan Perempuan dan KB.

Hadir dalam Acara, Sekretaris Daerah Kota Padang Panjang Edwar Juliartha, Sekretaris BKKBN Provinsi Sumatera Barat Mardalena, Komandan Kodim 03/01. Forkopimda Kota Padang Panjang, Kepala Kantor Pemberdayaan Perempuan dan KB Kota Padang Panjang Neti Herawati beserta undangan lainnya.

Walikota Padang Panjang Hendri Arnis melalui Sekretaris Daerah Kota Padang Panjang Edwar Juliartha menyampaikan bahwa anak perlu diperhatikan secara total.

“Melalui peringatan Hari Anak Nasional dengan tema ‘Akhiri Kekerasan Terhadap Anak’ diharapkan dapat menjadi inspirasi dan motivasi bagi kita semua terutama para orang tua untuk lebih meningkatkan kepedulian pada pemenuhan kebetuhan akan hak dan perlindungan terhadap anak anak kita,” katanya.

Memperingati Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) yang ke XXIII Tahun 2016 Tingkat Kota Padang Panjang, Ia menyampaikan peringataan HARGANAS juga berkaitan erat dengan perlindungan terhadap anak yang juga bagian dari keluarga termasuk dampak negatif dari penggunaan teknologi dan kosumsi informasi yang secara langsung bisa mempengaruhi prilaku anak. “ Untuk itu orang tua harus mampu mengarahkan mereka kepada hal hal yang positif dan produktif,” tambahnya.

Dikatakannya, orang tua dalam keluarga bisa memupuk pola pikir dan prilaku yang produktif sehingga bisa melahirkan generasi emas Indonesia, generasi Emas tersebut adalah generasi pemenang, genarasi yang cerdas,kreatif, inovatif, produktif dan visioner.

Lebih Jauh, Sekda Edwar Juliartha menyampaikan Pelaksanaan Pencanangan Bulan Bakti IBI TNI KB Kesehatan tahun 2016 tingkat Kota Padang Panjang dimana untuk (IBI) Ikatan Bidan Indonesia tentunya perlu didorong dan menjadi perhatian kita bersama sehingga IBI bisa berperan aktif dalam menyukseskan setiap program dan kebijakan pemerintah termasuk program kependudukan, keluarga berencana dan kesehatan.

“Bulan bakti IBI TNI KB Kes adalah upaya mendekatkan akses kesehatan masyarakat dan kualitas pelayanan KB Kesehatan, terutama untuk keluarga yang kurang mampu,” katanya.

Sekretaris Daerah Kota Padang Panjang Edwar Juliartha menuturkan dengan bulan bakti IBI TNI KB Kesehatan Kota Padang Panjang tahun 2016, diharapkan terjadi sinergi dengan program yang telah dan akan direncanakan oleh Pemko terutama program di bidang kependudukan, keluarga berencana dan kesehatan “ TNI harus di depan untuk membantu persoalan tersendatnya pelaksanaan program kependudukan dan keluarga berencana termasuk di Kota Padang Panjang,” sebutnya.

Kepala BKKBN Provinsi Sumatera Barat Nofrizal melalui Sekretaris BKKBN Prov Sumbar Mahdalena mengatakan bahwa anak adalah aset dari suatu bangsa oleh karena itu hak hak anak harus terpenuhi. Seperti Hak pendidikan dan hak untuk tumbuh dan berkembang. “Anak harus mendapat perlindungan yang terhindar dari kekerasan dan explotasi, maka melalui Hari Anak Nasional ini kita berharap anak Indonesia menjadi berkualitas dan berakhlak mulia,” katanya.

Sekretaris BKKBN Prov Sumbar juga memberikan apresiasi kepada Dinas Kesehatan Kota Padang Panjang yang juga turut membantu atas terlaksannya Program KB di Kota Padang Panjang serta kepada TNI yang berpartisipasi menyukseskan dan berkontribusi terhadap pelayanan KB di tengah masyarakat.

Penghargaan tak lupa disampaikannya kepada Kota Padang Panjang atas andilnya mewakili Provinsi Sumatera Barat di tingkat Nasional seperti Lomba Keluarga Harmonis, peserta KB lestari dimana untuk 20 tahun diwakili oleh Kota Padang Panjang.

“Hal itu tentu tak lepas dari peran dari Walikota beserta jajarannya,” ungkapnya.

Acara yang diselenggarakan di Gedung M Syafei berlangsung meriah dengan berbagai kesenian yang ditampilkan oleh Siswa/ Siswi dari tingkat SD sampai tingkat SLTA se Kota Padang Panjang, serta tak ketinggalan penampilan paduan suara oleh Kader PKK Kota Padang Panjang. diakhir Acara Sekretaris Daerah Kota Padang Panjang Edwar Juliartha memberikan penghargaan kepada Insan berperstasi di Kota Padang Panjang. (Humas)

Editor:Calva
Kategori:Padangpanjang, GoNews Group, Pemerintahan
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/