Home  /  Berita  /  Umum

Diprakarsai Unesco, Padang Akan Gelar Pertemuan Tingkat Tinggi Walikota Untuk Kota Inklusif

Diprakarsai Unesco, Padang Akan Gelar Pertemuan Tingkat Tinggi Walikota Untuk Kota Inklusif
Walikota Padang Mahyeldi ketika menerima perwakilan Unesco. (Humas Padang)
Jum'at, 15 Juli 2016 07:48 WIB
PADANG - Pemerintah Kota Padang kedatangan tamu dari United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO), Kamis (14/7/2016). Walikota Padang, H.Mahyeldi Dt Marajo bersama pimpinan SKPD terkait menyambut kedatangan tamu dipimpin Irakli Khodeli selaku pimpinan dari Unit Sosial dan Kemanusiaan UNESCO di Jakarta, didampingi Rheizka Aulia selaku Programme Assisten for UNPRPD.

“Jadi dalam pertemuan ini yaitu membahas antara lain memutuskan dan menunjuk Kota Padang sebagai tempat pelaksanaan lokakarya sekaitan dengan disabilitas.

Sebagaiman nanti akan menghadirkan lebih kurang 300 peserta di Kota Padang, terdiri dari Walikota, Gubernur dan kepala SKPD terkait. Insya Allah kegiatan tersebut akan dilaksanakan pada 27-30 September nanti,” sebut Walikota usai menerima kunjungan tersebut di Ruang Kerjanya di Balaikota Padang.

Mahyeldi melanjutkan, selain itu dalam pertemuan kali ini juga membahas bagaimana Kota Padang nantinya mempresentasikan tentang perjalanan Kota Padang dalam memfasilitasi keberadaan penyandang disabilitas. Baik dari keluarnya Perda hingga sampai adanya kawasan ramah disabilitas.

“Dalam lokakarya itu ada dua topik utama yang dibahas. Pertama adalah hight meeting yaitu agenda pertemuan tingkat tinggi Walikota untuk kota iklusif disertai workshop yang melibatkan peserta lebih banyak lagi. Adapun untuk nara sumber akan menghadirkan dari luar negeri seperti dari Amerika dan beberapa negara lainnya,” terangnya.

Lebih lanjut Wako menambahkan, di samping ituselanjutnya juga ada nota kesepahaman Memorandum OF Understanding (MoU) antara Kota Padang dengan UNESCO tentang iklusi sosial penyandang disabilitas.

“Pada prinsipnya kita di Kota Padang siap untuk melaksanakan agenda ini nanti. Insya Allah beberapa hari ini kita akan membuat SK Panitianya, kemudian juga menyusun agenda-agenda yang lebih detail dengan mengkomunikasikan lebih lanjut dengan tim dari UNESCO. Sehingga acara yang kita rencanakan ini betul-betul berjalan dengan sebaik-baiknya. (David/Mursalim)

Editor:Calva
Kategori:Umum, GoNews Group
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/