Home  /  Berita  /  Peristiwa

BMKG Peringatkan, Padang dan Sebagian Wilayah Sumbar Berpotensi Hujan Lebat Disertai Angin Kencang, Waspadalah!

BMKG Peringatkan, Padang dan Sebagian Wilayah Sumbar Berpotensi Hujan Lebat Disertai Angin Kencang, Waspadalah!
Banjir akibat hujan lebat di salah satu jalanan di Kota Padang.
Jum'at, 24 Juni 2016 21:36 WIB
Penulis: Calva
PADANG - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Ketaping Padang Pariaman Sumbar mengeluarkan peringatan dini tentang adanya potensi hujan lebat disertai angin kencang di Kota Padang dan sebagian wilayah Sumbar, Jumat malam (24/6/2016) ini. Untuk itu, warga diminta hati-hati dan waspada.

Menurut Budi Isman, Prakirawan BMKG, 24 Juni 2016 pukul 21.00 WIB, berpotensi terjadi hujan sedang disertai angin kencang pada pukul 22.00 WIB di wilayah Padang, Pasaman Barat, Agam Pesisir, Pariaman, Pesisir Selatan, dan sekitarnya.

Kondisi ini diperkirakan akan berlangsung hingga pukul 24.00 WIB dan meluas ke wilayah Padang Panjang, Agam Timur, Padang Pariaman, Bukittinggi, Solok, Pasaman, dan sekitarnya.

Di Kota Padang sendiri, siang tadi, juga terjadi perubahan cuaca ekstrem yang ditandai dengan turunnya hujan lebat disertai angin kencang. Padahal, sebelumnya, hari begitu cerah dan sinar Matahari begitu terik dan panas.Warga Kota Padang dan sebagian wilayah yang berpotensi hujan lebat dan angin kencang, diminta waspada, bila melakukan kegiatan di luar rumah. Hati-hati akan bahjaya tumbangnya pohon dan bangunan lain yang bisa saja roboh akibat hujan dan angin. ***

wwwwwwhttps://green.radenintan.ac.id/max/https://bkpsdm.tanahlautkab.go.id/galaxy/https://143.198.234.52/sonic77