Home  /  Berita  /  Pemerintahan
Bupati Irfendi Arbi Sidak ke SKPD

Hari Pertama Puasa Kehadiran ASN 99 %

Hari Pertama Puasa Kehadiran ASN 99 %
Bupati Limapuluh Kota,Irfendi Arbi menchek absen kehadiran ASN di lingkungan Dinas Pendidikan, Senin (6/6/20116) tepat hari pertama pelaksanaan puasa ramadhan 1437 H. (f/humas LK)
Senin, 06 Juni 2016 18:10 WIB
Penulis: Tri Nanda
LIMAPULUH KOTA --Tingkat kehadiran para pegawai negeri sipil (PNS) Kabupaten Lima Puluh Kota pada hari pertama puasa cukup tinggi. Hal ini didasarkan pantauan langsung Bupati Lima Puluh Kota Irfendi Arbi ke sejumlah kantor,Senin (6/6).

"Hasil pantauan ke Kantor Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana  (BPPKB), Dinas Pendidikan dan Instalasi Farmasi tingkat kehadiran PNS tinggi," ujar Irfendi Arbi.

“Alhamdulillah, saya mengapresiasi. Ini luar biasa,” puji Irfendi. Dia mengaku, akan menyiapkan reward bagi ASN teladan yang terus memacu kinerja dan meningkatkan kehadirannya saat bulan Ramadhan.

Ungkapan syukur ini, disampaikan Irfendi menyusul, dengan tidak diberlakukannya Apel Pagi bagi ASN selama Ramadhan. “Tapi saya sudah ingatkan, setelah Apel Pagi tidak ada, ASN jangan bermalas-malasan. Mana yang malas, tidak hadir tanpa alasan yang jelas, ini kita punishment,” tegasnya.

Diperkirakan tingkat kehadiran mencapai 99 %. Pasalnya, ada sebagian kecil PNS yang memang mengajukan izin.

Diterangkan Irfendi Arbi, bulan suci Ramadhan tahun ini PNS dibebaskan dari Apel, sebelumnya telah diminta untuk meningkatkan kedisiplinan meskipun pada momen bulan puasa. Terlebih, pada bulan Ramadhan waktu kerja bagi PNS mengalami pengurangan masuk kerja mulai pukul 08.00 WIB dan pulang sekitar pukul 15.00 WIB. 

“PNS Kabupaten Lima Puluh Kota sudah diberi kelongaran dalam masalah Apel Pagi, jangan dengan kemudahan yang diberikan membuat para PNS jadi lengah atau lalai dalam melaksanakan tugas”, kata Irfendi Arbi.

Pada Ramadhan ini kinerja PNS jangan menurun. Jika ada pelanggaran disiplin berupa tingkat kehadiran yang berkurang atau datang tidak tepat waktu maka akan diberikan sanksi tegas.

 "Bila melanggar maka ditindak sesuai undang-undang ASN (aparatur sipil negara),"ucap Irfendi Arbi.

Hikmah dari kunjungan Irfendi Arbi, selain sebagai sidak (inspeksi mendadak), juga dalam rangka meningkatkan silaturrahim antar PNS dan Kepala daerah. Karena memang tujuan dari berpuasa adalah menjadi orang-orang yang bertakwa. Di dalam dunia kesehatan dan medis manfaat puasa bagi kesehatan juga telah dibuktikan secara nyata oleh kaum muslim yang menjalankannya. 

Sidak di hari pertama puasa, dilangsungkan Irfendi Arbi ke kantor BKKBN, Dinas Pendidikan serta beberapa Dinas lainnya. Kepala Dinas Pendidikan Radimas dan Sekretaris Diknas Ayu mengaku, tidak ada perubahan pelaksanaan aktifitas ASN selama ramadhan dengan hari biasanya.***

Editor:M.Siebert
Kategori:Pemerintahan, GoNews Group, Limapuluh Kota
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/