Home  /  Berita  /  Umum

Bupati Minta Kader PKK Pasaman Barat Monitor Busung Lapar dan Gizi Buruk

Minggu, 15 Mei 2016 08:00 WIB
bupati-minta-kader-pkk-pasaman-barat-monitor-busung-lapar-dan-gizi-buruk

SIMPANG EMPAT - Bupati Pasaman Barat, H. Syahiran mengingatkan kader PKK untuk selalu peka terhadap lingkungan. Kader PKK kecamatan dan nagari agar menjaga jangan sampai ada warganya yang busung lapar dan kurang gizi. Untuk itu, kader PKK Kabupaten hingga kecamatan dan nagari agar turun ke lapangan melihat kondisi masyarakat, terutama yang berada di daerah terpencil.

Bupati Syahiran menyampaikan hal ini kepada pengurus-pengurus dan ratusan Kader PKK saat membuka Rakor ke VIII PKK Pasaman Barat, di aula kantor Bupati. Hadir dalam rakor itu ketua TP PKK Pasaman Barat, Hj.Yun Syahiran, wakil Ketua, Syifrowati Yulianto, Ani Yasri Uripsyahdan Sekkab Yasri Uripsyah.

"Kader PKK harus peka dan merespon kalau ada masyarakat yang mengidap sakit anaeh. Untuk itu, tolong segera koordinasi dengan dinas terkait," sebut Bupati Syahiran. Dia juga mewantti- wanti kader PKK untuk tidak terlibat penyalahgunaan narkoba. Sebab, saat ini penyalahgunaan narkoba sudah sangat membahayakan. Begitu pula soal keuangan negara, bupati meminta berhati- hati dalam menggunkan agar tidak terjerat kasus hukum.

"Jadilah kader PKK ynag profesioanal sekaligus menjadi mitra pemerintah yang baik dalam pembangunan," kata Bupati Syahiran.

Sementara ketua TP PKK Pasbar, Hj. Yun Syahiran, menyebutkan PKK selama ini sudah banyak memberi manfaatnya untuk masyrakat melalui program yang dijalankan. Untuk itu, mari kita jadikan PKK sebagai wadah bermitra membangun bersama pemerintah.

"Tidak boleh ada yang mencari dana pada PKK tetapi mari kita hidupkan PKK ini dengan sebaik- baiknya," sebut Yun Syahiran.

Dia berharap rakor itu bisa mengevaluasi sejauh mana program yang telah dicapai selama lima tahun berjalan. (humas)

Editor:Calva
Sumber:Pasamanbaratkab.go.id
Kategori:Umum, GoNews Group, Pasaman Barat
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/