Home  /  Berita  /  GoNews Group

Sambut Musim Haji, Kemenag Pasaman Barat Laksanakan Tes Bagi Calon Petugas TPHI dan TPIHI

Sambut Musim Haji, Kemenag Pasaman Barat Laksanakan Tes Bagi Calon Petugas TPHI dan TPIHI
Ilustrasi
Selasa, 03 Mei 2016 12:58 WIB

SIMPANG EMPAT - Menjadi petugas haji dan pembimbing jemaah haji selama melaksanakan perjalanan ibadah haji di tanah suci, bukanlah mudah. Untuk itu maka sebelumnya mereka harus mengikuti seleksi yang ketat dengan berbagai persyaratan yang harus dilengkapi dan lulus.

Jumat (29/4/2016), Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat (Pasbar), melalui Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) dan Petugas Haji yang dihadiri dua pejabat dari Bidang Haji Kanwil Kementerian Agama Sumbar. Ketua pelaksana seleksi, Miswan, menjawab pertanyaan Haluan, usai penyeleksian calon petugas haji itu menyarnpaikan, siapapun orang dan apapun jabatannya berhak mengikuti seleksi. calon petugas haji.

Petugas haji dimaksud berupa Tim Pemandu Haji Indonesia (TPHI), dan sebagai Tim Pembimbing Ibadah Haji Indonesia (TPIHI). Selain itu, jelasnya ada juga pelayan jemaah haji pada posisi petugas non kloter (kelompok terbang). Pemberangkatan bersangkutan ke tanah suci dijadwalkan lebih awal, dan pemulangannya ke tanah air (daerah asalnya), kembali lebih akhir.

Dikatakan, khusus untuk calon pembimbing ibadah haji, persyaratan dilalui setiap calon adalah bahwa mereka telah melaksanakan ibadah haji terlebih dahulu. Sebab tugas yang akan mereka emban di tanah suci bukan sekedar memandu jemaah lain melaksanakan aturan perhajian, tapi merekalah sebagai pembimbing ibadah selama proses perjalanan haji dilaksanakan.

Sementara itu Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Air Bangis, Yen Hendri mengakui, selain menambah pengalaman dan wawasan bagaimana seseorang bisa mengikuti seleksi sebagai calon petugas. Dirinya mengajukan sebagai calon pembimbingn ibadah, sebab pada beberapa tahun lalu, dirinya telah melaksanakan perjalanan ibadah haji.

Dirinya mengajukan sebagai calon pembimbing ibadah, sebab pada beberapa tahun lalu, dirinya telah melaksanakan perjalanan ibadah haji. Dari perjalana ibadah haji beberapa tahun lalu, dan berbagau materi manasik haji yang dilaksanakan beberapa waktu lalu. Tentu bisa membantu setiap jemaah membutuhkari, membimbing sekaligus pendamping pelaksanaan ibadah haji, selama pelaksanaan ibadah haji di tanah suci.

"Insya Allah, jika dirinya lulus seleksi calon petugas haji, dirinya mampu menjadikan dirinya 'sebagai petugas yang akan memberikan bimbingan ibadah kepada setiap calon jemaah haji membutuhkan," kata Kepala MTsN Air Bangis itu menambahkan. Ditambahkan Kasi PHU Kementerian Agama Pasaman Barat, Miswan, untuk tahun 2016, peserta seleksi sebagai calon petugas haji di daerahnya hanya enam orang.

Menurut jumlah peminat, peserta seleksi kali ini pesertanya masih sedikit. Sementara peluang yang akan diraih untuk menjadi petugas haji dari embarkasi haji Padang, jumlahnya mencapai antara 10 sampai 12 kloter. (***)

Editor:Calva
Sumber:Pasamanbaratkab.go.id
Kategori:Pasaman Barat, GoNews Group, Umum
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/