Home  /  Berita  /  Olahraga

Jelang Porprov Sumbar 2016 Lemkari Harus Siap Diri

Jelang Porprov Sumbar 2016 Lemkari Harus Siap Diri
Jelang Porprov Sumbar tahun 2016, Lemkari Tanah Datar semakin berbenah dan bersiap diri.(f/irfan)
Senin, 21 Maret 2016 22:39 WIB
Penulis: Irfan F

TANAH DATAR- Menjelang Pekan Olahraga Provinsi ( Porprov) Sumatera Barat tahun 2016 di Padang yang dijadwalkan Desember tahun ini, Lemkari Tanah Datar semakin  berbenah dan   bersiap diri. 

Demikian dikatakan Elyusri Mak Cai (Dan I LKI) selaku ketua Lemkari Tanah Datar saat meninjau latihan gabungan dojo Lemkari se Tanah Datar di Lap Cindua Mato Batusangkar Senin (21/03).

Sebagai Pengcap Lemkari Tanah Tatar ia menghimbau agar FORKI Tanah Datar lebih awal mempersiapkan tim kontingen Tanah Datar dan melakukan seleksi di lintas dojo atau perguruan di bawah naungan bendera forki ini.

“ Hal ini perlu dilakukan jauh jauh hari, karena kesiapan karateka tentu tidak hanya pas saat akan berlaga saja, namun kita sudah harus mempersiapkan diri, tidak hanya dari sesi latihan namun banyak hal yang perlu diperhatikan,” tegas Elyusri yang lebih akrab dipanggil Mak Cai ini.

Demi kesuksesan bersama, ini tidak hanya untuk lemkari atau forki saja namun demi nama baik kita Tanah Datar, dan hal ini juga perlu perhatian pemerintah daerah demi kemajuan olah raga di daerah yang kita cintai ini, imbuhnya.

Dengan perhatian pemerintah seperti adanya sasana latihan yang representatif sudah tentu semangat berlatih para dojo akan terpacu dan para karateka akan termotifasi dan punya semangat yang tinggi untuk menjadi juara, karena mereka merasa diperhatikan semua pihak. Saat ini Tanah Datar terbaik Sumbar kategori pengelola pendidikan dan lulusan terbanyak diterima di Perguruan Tinggi Negeri dan tidak mustahil kalau Tanah Datar juga mampu melahirkan sang juara dibidang olah raga kalau ini sudah menjadi perhatian kita bersama, tegas mak cai.

Henriko Senpai sebagai pelatih, juga menjelaskan bahwa latihan gabungan ini diikuti lima dojo, yaitu dojo Cindua Mato, dojo SDIT Brilliant, dojo SDN 05 Pabalutan Rambatan, dojo SMP 4 Batusangkar dan dojo SMKN 1 Batipuh.

“Latihan gabungan ini juga sebagai ajang silaturrahmi sesama dojo dan dalam rangka mengikat persatuan lemkari di Tanah Datar, “ jelasnya.

Latihan gabungan dojo ini juga dihadiri Yessy Mariance kepala pelatih Lemkari Tanah Datar, Firmansyah, SE ketua MSH Lemkari Tanah Datar.***

Editor:M.Siebert
Kategori:Olahraga, GoNews Group, Tanah Datar
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/