Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Usher Menikah Diam-diam, Kejutkan Keluarga dan Fans
Umum
23 jam yang lalu
Usher Menikah Diam-diam, Kejutkan Keluarga dan Fans
2
Lala Widy Laris, Sebulan Penuh Main di Pesbukers Ramadan
Umum
22 jam yang lalu
Lala Widy Laris, Sebulan Penuh Main di Pesbukers Ramadan
3
Bruno Mars Diduga Tersangkut Hutang Judi 50 Juta Dolar ke MGM Grand Casino
Umum
23 jam yang lalu
Bruno Mars Diduga Tersangkut Hutang Judi 50 Juta Dolar ke MGM Grand Casino
Home  /  Berita  /  GoNews Group

12 Honorer K2 Kemenag Kab. Solok Terima SK CPNS

12 Honorer K2 Kemenag Kab. Solok Terima SK CPNS
12 PNS yang terima SK Pengangkatan. (Foto: Fendi/GoSumbar)
Senin, 22 Februari 2016 11:26 WIB
Penulis: Zulhafendi
AROSUKA - Sebanyak 12 orang tenaga honorer K2 yang mengabdi dijajaran Kementerian Agama Kabupaten Solok menerima SK CPNS hari Jumat 19 Februari 2016 kemarin di Padang. SK diserahkan langsung oleh Kakanwil Kemenag Sumbar H. Salman.

Senin pagi (22/2/2016) kedua belas CPNS ini telah melapor kepada Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Solok tentang penerimaan SK ini sekaligus memulai tugas sebagai abdi negara.

Kakankemenag kab. Solok Drs. H. Kardinal. N, MM yang didampingi Kasubag TU dan para Kasi menerima CPNS ini aula Hubbul Wathan Kantor Kemenag Kab. Solok. Dalam sambutannya H. Kardinal mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas dengan status yang baru.

Tak lupa ia meminta para CPNS ini untuk lebih giat lagi bertugas dengan tekah diterimanya SK ini, jangan sampai peningkatan status ini membuat para CPNS menjari riya, tapi syukurilah ini sebagai karunia Allah SWT.

Kemudian terkait penempatan H. Kardinal meminta para CPNS untuk mengikutinya karena itu adalah kebutuhan lembaga dan tidak ada intervensi maupun unsur lainnya.

Sementara itu Kasubag TU H. Syamsir menyampaikan bahwa selama dua minggu kedepan para CPNS ini akan diberikan orientasi tentang PP 53 2010, agr CPNS ini paham dan mengerti akan tugas, kewajiban dan larangan sebagai PNS.

H. Syamsir juga menambahkan selama masa orientasi ini paea CPNS akan ditempatkan secara rotasi pada seluruh seksi dan sekretariat agar mereka tahu dan pagam akan tugas dan pekerjaan pada masing-masing seksi.

Kedua belas CPNS yang baru menerima SK ini akan ditempatkan sebagai Punyul Agama, Tenaga Administrasi dan Guru Madrasah. (Fendi)

Editor:Calva
Kategori:Solok, GoNews Group, Pemerintahan
wwwwww