Home  /  Berita  /  Peristiwa

Walah, Listrik di Inhu Sering Mati Mendadak, PLN Ngaku Tak Tahu Apa Penyebabnya

Walah, Listrik di Inhu Sering Mati Mendadak, PLN Ngaku Tak Tahu Apa Penyebabnya
Ilustrasi
Senin, 01 Februari 2016 20:53 WIB
Penulis: Jefri Hadi
RENGAT- Masyarakat Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, kian resah dengan ulah pihak PLN (Perusahaan Listrik Negara) Area Rengat. Pasalnya, sejak dua bulan terakhir, kondisi aliran listrik di Inhu sangat tidak stabil, sehingga sering terjadi pemadaman listrik mendadak.

Meski tidak dalam durasi yang panjang, namun kondisi itu sangat mengganggu aktifitas masyarakat. Bahkan, ketakutan masyarakat akan pemadaman bergilir kembali terjadi di wilayah Inhu.

Seperti yang diungkapkan Aprianti (30). Warga Pematang Reba itu menuturnkan, dalam sehari, pemadaman listrik mendadak bisa terjadi hingga delapan kali. "Tidak ada penyebab yang fatal, tak ada hujan dan angin kencang, namun listrik tetap padam," ketusnya, Senin (1/2/2016).

Waktunya juga tidak menentu, tak tahu pagi, siang maupun malam. Kendati kondisi cuaca cerah, listrik tetap padam. "Dengan demikian, dirinya berharap kepada pemerintah daerah untuk menindak lanjuti hal ini. Dan diminta DPRD Inhu dapat menanyakan kepada pihak PLN tentang apa yang sebenarnya terjadi. Apa mungkin, setiap hari mesin pembangkit mengalami kerusakan," tukasnya sambil menggerutu.

Menanggapi hal itu, Maryadi selaku Humas PLN Area Rengat kepada wartawan menyebutkan bahwa, pihaknya juga tidak mengetahui pasti apa penyebab seringnya pemadaman mendadak itu.

"Sejauh ini kami juga belum mengetahui penyebab pasti sering terjadinya pemadaman mendadak. Namun, pastinya tentu karena ada gangguan pada jaringan dan juga mesin PLTD serta PLTMG Lirik," ungkapnya.

Diakui Maryadi, bahwa dalam sehari seringnya terjadi pemadaman secara mendadak, bahkan dengan sedikit masalah saja, pihaknya harus melakukan pemadaman total.

"Daripada terjadi 'Black out', kami harus melakukan pemadamn total. Kami juga tidak dahu persis apa penyebabbnya, apakah karena ada gangguan di PLTD Kota Lama atau karena ada kebutuhan yang tidak seimbang dengan ketersediaan daya. Dan ini tengah kita pelajari," tegasnya.

Dijelaskan Maryadi, jika terjadi black out, dampaknya dapat menganggu salah satu atau beberapa mesin pembangkit, sehingga PLN akan mengalami kekurangan daya. Maka, sebelum itu terjadi dan berdampak pada pemadaman bergilir, pihaknya saat ini tengah berupaya melakukan pencegahan.

"Kami akan tetap berusaha semaksimal mungkin untuk meminimalisir masalah yang terjadi dan akan mencari apa yang menjadi penyebab semua ini. Tidak itu saja, kita juga akan mencari solusi untuk masalah tersebut, sehingga apa yang dikhawatirkan oleh masyarakat tidak akan terjadi," tukasnya.***

wwwwwwhttps://green.radenintan.ac.id/max/https://bkpsdm.tanahlautkab.go.id/galaxy/https://143.198.234.52/sonic77