Home  /  Berita  /  Umum

Asrial Gindo Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua PWI Perwakilan Bukittinggi 2016 - 2019

Asrial Gindo Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua PWI Perwakilan Bukittinggi 2016 - 2019
Logo PWI Indonesia.(net)
Kamis, 07 Januari 2016 22:28 WIB
Penulis: jontra
Bukittinggi - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Perwakilan Bukittinggi, menggelar konferensi untuk memilih Pengurus PWI Bukittinggi periode 2016-2019 di Aula Balai Kota Bukittinggi kawasan Gulai Bancah Bukittinggi, Kamis 7 Desember 2015.

Ketua Pelaksana Konferensi PWI Bukittinggi, Hafnipon menyebutkan, konferensi PWI perwakilan Bukittinggi ini dilaksanakan karena masa kepengurusan PWI Perwakilan Kota Bukittinggi periode 2012-2015 telah berakhir sejak bulan Agustus 2015 lalu.

Menurut Hafnipon, sebelum menggelar konferensi tersebut, para anggota PWI Bukittinggi telah melakukan sejumlah pertemuan.

Semenjak masa kepengurusan PWI Bukittinggi berakhir pada Agustus 2015 lalu, belum ada tanda-tanda PWI Bukittinggi akan menggelar konferensi. Hingga Desember 2015, PWI Sumbar menunjuk Hirwandi Imam sebagai Plt Ketua PWI Bukittinggi.

Dari dua puluh satu anggota PWI Bukittinggi, cuma berenam orang yang memenuhi syarat untuk dapat memilih dan dipilih menjadi ketua.

Diantaranya, Asril Gindo (singgalang), Cun Musido (singgalang), Rudi Gatot (haluan), Trides, Ridwan (haluan), Zulkifli (RRI).

"Dari kesepakatan berenam inilah, akhirnya Asrial Gindo terpilih secara aklamasi sebagai ketua PWI Bukittinggi periode 2016-2019," ujar Hafnipon.

Dengan telah terpilihnya Asril Gindo selaku ketua PWI Bukittinggi yang baru, " diharapkan bisa membuat suatu perubahan dan kemajuan terhadap organisasi profesi tertua ini, di Bukittinggi, terutama dari sisi insan pers-nya.

Selanjutnya kita akan segera menyurati PWI Sumbar agar pengukuhan bisa segera dilaksanakan, kata Hafnipon.

Konferensi PWI Bukittinggi itu dihadiri oleh pengurus PWI Sumbar, yakni, Ismet Fanani dan Suardi.

Usai ditetapkan secara aklamasi, Ketua terpilih PWI Perwakilan Bukittinggi 2016 -2019, Asrial Gindo menyebutkan, jabatan ini adalah sebuah amanah, untuk itu saya akan berupaya melaksanakan tanggungjawab yang telah di amanahkan kepada saya, namun demikian saya juga meminta dukungan dari rekan-rekan semua, untuk menjalankan amanah dan membesarkan organisasi PWI di Bukittinggi," ungkapnya.(**)

Kategori:Bukittinggi, Umum
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/