Home  /  Berita  /  Hukum

Kapolda: Jangan Terprovokasi, Mari Dukung Pasangan Terpilih Untuk Membangun Daerah

Kapolda: Jangan Terprovokasi, Mari Dukung Pasangan Terpilih Untuk Membangun Daerah
Kapolda Sumbar Brigadir Jenderal Bambang Sri Herwanto didampingi Kapolres Limapuluh Kota AKBP Bagus Suropratomo, Kapolres Payakumbuh AKBP Yuliani dan Kapolres Bukittinggi AKBP Tri Wahyudi
Senin, 21 Desember 2015 19:18 WIB
Penulis: Rino
PAYAKUMBUH- Dengan memperhatikan pada potensi konflik yang terjadi,Polri sudah melakukan beberapa upaya agar Pilkada serentak 2015 Kondusif. Diantaranya, menyusun nota kesepakatan antara peserta Pilkada dengan kepolisian untuk menjaga agar Kamtibmas tetap aman dan kondusif selama pelaksanaan dan pasca Pilkada.

Kapolda Sumbar Brigadir Jenderal Bambang Sri Herwanto mengatakan, Pemilihan kepala daerah secara langsung merupakan tatanan baru dalam proses pemerintahan hasil reformasi nasional sehingga pelaksanaannya perlu ada pengamanan secara baik dan terukur sesuai mekanisme kerja Polri. Dalam pelaksanaanpun dilakukan langkah-langkah koordinatif, sehingga keterlibatan seluruh komponen masyarakat aktif dalam menyukseskan pilkada.

“Ini kita lakukan agar Pilkada dapat berjalan aman, damai seta berkualitas," kata Bambang Sri Herwanto, saat berkunjung ke Payakumbuh, Minggu (20/12).Untuk Pilkada sumatera Barat,kapolda mengaku ada dua daerah yaitu Pasaman dan Solok Selatan yang mengalami sedikit masalah dalam pelaksanaan pilkada, namun hal tersebut sudah ditangani secara baik dan kembali kondusif.

"Sudah kita tangani, alhamdulillah kembali kondusif." ujarnya.

Didampingi Kapolres Payakumbuh, AKBP Yuliani, Kapolres Limapuluh Kota AKBP Bagus Suro Pratomo dan Kapolres Bukittinggi AKBP Tri Wahyudi, Pasca Pilkada Limapuluh Kota, Kapolda menyebutkan sudah cukup kondisif. Tidak ada asap, kaca pecah dan darah menetes. Ketika hasil penghitungan oleh KPU selesai, hargai kemenangan pasangan calon peraih suara terbanyak karena itu legal suara masyarakat.

"Mari sama-sama kita hargai kemenangan para calon terpilih, karna itu legal pilihan masyarakat." sebutnya.

Ia menambahkan, untuk mengedepankan langkah-langkah demokrasi jangan gunakan masyarakat untuk melakukan interfensi serta provokasi untuk kepentingan sepihak maupun pribadi. Disamping itu Kapolda juga menghimbau kepada seluruh masyarakat daerah yang ikut dalam pilkada serentak 2015 khususnya Sumatera Barat, agar mendukung pasangan terpilih.

"Jangan terpancing dan jangan mau terprovokasi, dukung pasangan terpilih untuk sama-sama membangun daerah kearah yang lebih baik." Tambahnya menegaskan.***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/