Home  /  Berita  /  Pemerintahan
NASIONAL

Tiap Tahun Kabut Asap, Pemerintah Akan Beli Pesawat Khusus Pemadam Api Berkapasitas Besar

Tiap Tahun Kabut Asap, Pemerintah Akan Beli Pesawat Khusus Pemadam Api Berkapasitas Besar
Pesawat ampibia bombardier.
Sabtu, 10 Oktober 2015 06:46 WIB
Penulis: .
PEKANBARU, GOSUMBAR.COM - Banyaknya titik api yang terjadi pada bencana asap tahun ini mendorong pemerintah berencana membeli pesawat khusus penanggulangan bencana. Rencana ini diwacanakan dalam tahun anggaran mendatang.

Hal itu disampaikan Presiden Joko Widodo saat berkunjung ke daerah terdampak asap di Riau, Jumat (9/10).

"Tahun depan kami rencanakan untuk membeli pesawat khusus untuk penanggulangan bencana," ujar Jokowi di Kampar, Riau.

Selain bisa digunakan untuk memadamkan api jika terjadi kebakaran lahan dan hutan, pesawat ini juga mampu mengangkut barang-barang bantuan saat terjadi bencana di suatu daerah.

Menurut Jokowi, itu bukan berarti pemerintah menginginkan ada bencana asap lagi. Namun, karena Indonesia berada di kawasan ring of fire, pemerintah dituntut siap menghadapi bencana.

Pesawat yang akan dibeli itu harus memiliki kapasitas 12 ton atau empat kali lipat dari yang ada saat ini, yakni hanya sekitar 2-3 ton.

"Pesawat yang bisa membawa air lebih dari 12 ton, minimal tiga unit. Ya jadi tahun depan," ujar Jokowi. ***

Sumber:jpnn.com
Kategori:Pemerintahan
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/