Piala Sudirman, Semen Padang Hentikan Kemenangan PS TNI

Piala Sudirman, Semen Padang Hentikan Kemenangan PS TNI
Sabtu, 12 Desember 2015 18:10 WIB
SOLO - Semen Padang menundukkan PS TNI dengan skor 2-1 dalam laga perdana Grup D babak 8 besar Piala Jenderal Sudirman, Sabtu (12/12/2015) di Stadion Manahan, Solo. Dua gol Semen Padang dicetak Hengky Ardilles dan James Koko Lomell, PS TNI memperkecil lewat Erwin Ramdhani.

Ini menjadi kekalahan pertama bagi PS TNI di ajang Piala Jenderal Sudirman, setelah sebelumnya selalu menang di babak grup sebelumnya.

Semen Padang sama sekali tidak mengendurkan serangan mereka kendati unggul 1-0 atas PS TNI di babak pertama. Serangan masih dilancarkan pasukan Nilmaizar ke pertahanan PS TNI.

Pada menit ke-50, Dhika Bayangkara menyelamatkan gawang PS TNI usai menepis tendangan Nur Iskandar. Tiga menit kemudian, sontekan Vendry Mofu memanfaatkan umpan silang James Koko Lomell masih melenceng tipis dari gawang PS TNI.  

Gawang Semen Padang terancam ketika PS TNI mendapat hadiah penalti dari wasit pada menit ke-59. Tapi, kiper Semen Padang, Jandi Eka Putra bisa memblok tendangan Manahati Lestusen yang dipercaya sebagai eksekutor.

Pada menit ke-74, malah Semen Padang menggandakan keunggulan menjadi 2-0 atas PS TNI. Tendangan penalti James Koko Lomell tidak bisa dibendung oleh kiper PS TNI, Dhika Bayangkara.

PS TNI mencoba bangkit dari ketertinggalan. Pada menit ke-76, Sepakan Erwin Ramdhani memanfaatkan kemelut di depan gawang Semen Padang berhasil menghujam gawang Jandi Eka Putra. Semen Padang 2-1 PS TNI.

Pasukan Suharto AD benar-benar ngotot mengejar ketertinggalan mereka dari Kabau Sirah. Kans diperoleh PS TNI pada menit ke-83, ketika tembakan Aldino masih melenceng dari gawang Semen Padang.

Pada menit ke-88, lagi-lagi Aldino mengancam gawang Semen Padang, kali ini lewat sundulan. Namun, bola sundulan Aldino hasil umpan tendangan bebas Legimin Raharjo masih menyamping tipis.

Di sisa waktu, Semen Padang merapatkan barisan pertahanan mereka demi tak kebobolan lagi. Hingga laga berakhir, Semen Padang tetap menang 2-1 atas PS TNI.  

Starting line-up:

PS TNI: Dhika Bayangkara (gk), Manahati Lestusen, Abduh Lestaluhu, Wiganda Pradika, Hardiantono, Legimin Raharjo (c), Dimas Drajad, Erwin Ramdani, Wawan Febrianto, Suhandi, Tambun Naibaho.

Semen Padang: Jandia Eka Putra (gk), Hengki Ardilles, Hamdi Ramdhan, Satrio Syam, Mohammadou Al Hadi, Leo Guntara, Vendry Mofu, Rudi, Hendra Adi Bayauw, M Nur Iskandar, Gugum Gumilar.***

Editor:sanbas
Sumber:liputan6.com
Kategori:Ragam
wwwwwwhttps://green.radenintan.ac.id/max/https://bkpsdm.tanahlautkab.go.id/galaxy/https://143.198.234.52/sonic77