Saat Sidak, KPK Temukan Tambang Ilegal dalam Perkebunan Sawit

Saat Sidak, KPK Temukan Tambang Ilegal dalam Perkebunan Sawit
KPK menemukan aktivitas pertambangan batu bara ilegal dalam perkebunan sawit di Kecamatan Jorong, Kabupaten Tanah Laut. (beritasatu)
Jum'at, 02 Agustus 2019 17:53 WIB
TANAH LAUT - Pertambangan batu bara ilegal ditemukan dalam areal perkebunan kelapa sawit di Kecamatan Jorong, Kabupaten Tanah laut, Kalimantan Selatan.

Aktivitas pertambangan batu bara ilegal dalam perkebunan kelapa sawit itu ditemukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) bersama Dinas ESDM Provinsi Kalimantan Selatan, Ditjen Pajak dan Ombudsman Kalimantan Selatan di Tanah Laut.

Di lokasi perkebunan sawit PT Surya Jorong Lestari, tim menemukan aktivitas tambang yang seharusnya tidak boleh dilakukan di wilayah konsensi perkebunan sawit.

Kabid Minerba ESDM Provinsi Kalsel Gunawan mengatakan, menambang di areal HGU sawit, jelas telah melanggar aturan dan ilegal.

''Ya jelas tidak boleh, menambang di areal HGU sawit, ini akan didalami lebih jauh,'' kata Gunawan di Tanah Laut, Rabu (31/7/2019).

Menurut Gunawan, kedatangan mereka ke lokasi sawit, atas laporan dari perusahaan sawit, yang protes lahannya ditambang oleh pihak lain.

''Ya namanya tambang ilegal kan macam-macam, menambang di lokasi perkebunan sawit kan tidak kelihatan, Saya belum tau, apakah di dalamnya ada kongkalikong itu saya tidak tau persis, tapi yang pasti itu ilegal,'' katanya.

Penasihat KPK Budi Santoso mengatakan, kedatangan tim ke beberapa lokasi tambang, bertujuan untuk melihat langsung kondisi lapangan, namun konteksnya hanya untuk pencegahan, bukan penindakan. ***

Editor:hasan b
Sumber:beritasatu.com
Kategori:Ragam
wwwwwwhttps://green.radenintan.ac.id/max/https://bkpsdm.tanahlautkab.go.id/galaxy/https://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/