Tim Pemenangan Jokowi-Ma'ruf Miliki 5 Direktur dan 6 Wakil Ketua, Ini Nama-namanya

Tim Pemenangan Jokowi-Maruf Miliki 5 Direktur dan 6 Wakil Ketua, Ini Nama-namanya
Joko Widodo dan KH Ma'ruf Amin. (okezone)
Sabtu, 18 Agustus 2018 19:14 WIB
JAKARTA - Struktur tim pemenangan pasangan bakal capres-cawapres Joko Widodo (Jokowi)-KH Ma’ruf Amin telah tersusun. Namun, nama-nama yang masuk ke dalam struktur tersebut bisa saja berubah.

''Nama-nama itu sementara sudah disetujui sama partai-partainya, tapi bisa berubah jika nanti partai mengubah,'' kata Sekjen PPP Arsul Sani di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (18/8/2018), seperti dikutip dari okezone.com.

Beberapa nama direktur pemenangan pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin di Pilpres 2019 mendatang adalah:

1. Direktur Perencanaan - Ario Bimo (PDIP)

2. Direktur Konten - Agus Sari (PSI)

3. Direktur Komunikasi Politik - Saur Hutabarat (Nasdem)

4. Direktur Relawan - Marwan Jafar (PKB)

Sebelumnya, seluruh partai pengusung Jokowi-Ma'ruf Amin telah membentuk tim yang menempati posisi Ketua dan Sekretaris:

Ketua Tim Penasihat: Jusuf Kalla

Ketua Tim Pemenangan: Belum ada

Wakil Ketua:

- Sekjen Partai Golkar Lodewijk F Paulus

- Sekjen PPP Arsul Sani

- Sekjen NasDem Johnny G Plate

- Sekjen PKB Abdul Kadir Karding

- Sekjen Hanura Herry Lontung Siregar

- Sekretaris: Sekjen PDIP Hasto Kritiyanto

Tim Kampanye:

- Sekjen PSI Raja Juli Antoni

- Sekjen Perindo Ahmad Rofiq

- Sekjen PKPI Verry. ***

Editor:hasan b
Sumber:okezone.com
Kategori:Ragam
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/