4 Parpol Resmi Usung Ridwan-Kamil di Pilkada Jabar 2018

4 Parpol Resmi Usung Ridwan-Kamil di Pilkada Jabar 2018
Ridwan Kamil (kanan) dan Uu Ruzhanul Ulum. (detik.com)
Minggu, 07 Januari 2018 15:08 WIB
BANDUNG - Empat partai politik, yakni Nasdem, Hanura, PPP dan PKB, resmi mengusung pasangan Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Jawa Barat (Jabar) 2018.

Ketua Umum PPP Romahurmuziy mengatakan, keputusan itu diambil setelah empat partai koalisi menyepakati dalam pertemuan Sabtu (6/1) sore. Emil sapaan akrab Ridwan Kamil, kata Romi, mengambil keputusan sendiri menunjuk Uu sebagai bakal calon wakil gubernur.

''Kita serahkan kepada kang Emil memilih siapa yang mendampingi beliau sehingga, masing-masing DPP bertanya, kang Emil mempertegas bahwa saya memilih Uu sebagai calon wakil,'' ujar Romi di kantor DPP PPP, Cikini, Jakarta Pusat, Minggu (7/1).

Romi menyebut pasangan tersebut dari segi demografis pendukung, ideal. Emil menyimbolkan tokoh intelektual dan milenial. Sementara, Uu menggambarkan tokoh agamis dan mampu menarik suara pedesaan.

''Dari sisi demografis kang Emil mewakili intelektual milenial, kang Uu mewakili santri daerah plural,'' kata Romi.

Selain itu keduanya masing-masing mewakili suara dari dua wilayah besar di Jawa Barat. Emil disebut mewakili daerah Jawa Barat bagian tengah ke selatan. Sementara Uu, mewakili daerah Jabar tengah ke atas. Mereka juga disebutkan klop untuk maju memegang kursi Jabar 1 karena sama-sama berpengalaman sebagai kepala daerah. Emil sebagai Wali Kota Bandung dan Uu, Bupati Tasikmalaya dua periode.

''Inikan sama-sama pengalaman satu wali kota dengan penduduk terbesar di Jabar dan kang Uu di kabupaten terbesar di Jabar,'' tukas Romi.***

Editor:hasan b
Sumber:merdeka.com
Kategori:Ragam
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/