Negara Bagian Rusia Ini Mayoritas Penduduknya Ternyata Muslim

Negara Bagian Rusia Ini Mayoritas Penduduknya Ternyata Muslim
(liputan6.com)
Jum'at, 16 Desember 2016 17:37 WIB
KAZAN -Di tengah suhu dingin mencapai minus 15 derajat, terjadi peristiwa mengharukan di Masjid Kul Sharif Kazan, Rusia. Sejoli asal Indonesia, Zuhdy Wafa Nauvall (Aldy) dan Anggitasari Mumpuni (Anggita) resmi melaksanakan pernikahan di masjid tersebut.

Ijab kabul berlangsung dengan hikmat dan lancar di masjid yang diakui sebagai salah satu yang terindah di Rusia itu.

Pernikahan Aldy dan Anggita mengukir sejarah. Sebab, baru pertama kali masjid di seantero Negeri Beruang Merah melangsungkan pernikahan sepasang WNI.

Lebih membahagiakan lagi, hari spesial tersebut juga dihadiri Dubes RI untuk Rusia Wahid Supriyadi serta Menteri Kebudayaan Republik Tatarstan Rusia.

Wahid menyatakan sangat gembira menyaksikan pasangan tersebut melangsungkan pernikahan. Kegembiraan semakin lengkap usai mengetahui sejarah baru juga telah tercipta dari perkawinan ini.

"Ini peristiwa bersejarah bagi Republik Tatarstan, salah satu negara bagian Rusia, karena  untuk pertama kalinya sepasang WNI menikah di sebuah masjid di Kazan," ucap Dubes Wahid dalam keterangan pers KBRI Moskow, Jumat (16/12/2016).

"Bahkan Presiden (Kepala Republik) Tatarstan, Rustam Minnikhanov menaruh perhatian dan mengutus Menteri Kebudayaannya untuk hadir pada acara tersebut sehubungan beliau akan melakukan kunjungan keluar negeri pada saat bersamaan," sambung dia.

Wahid berharap, pasangan ini nantinya dapat menjadi jembatan penyambung antara Rusia dan Indonesia. Khususnya dalam hal hubungan antar masyarakat.

Sang mempelai pria, Aldy mengaku ada alasan khusus kenapa ia mau melangsungkan di Kazan. Keputusannya ini didorong fakta Rusia merupakan negara tempat puluhan juta umat Muslim tinggal.

"Rusia menjadi tempat sekitar 20 juta muslim tinggal, yang artinya penduduk muslim terbesar di Eropa ada di Rusia. Hal ini jauh dari bayang-bayang bahwa dulu negara ini bagian dari Uni Soviet," ujar Aldy.

Kazan adalah ibu kota dari Republik Tatarstan, Rusia. Wilayah ini terletak 816 km sebelah timur Moskow dengan penerbangan sekitar 1 jam 20 menit.

Menurut sensus 2015, jumlah penduduk Kazan sekitar 1,216,965 dengan berbagai ragam etnik yaitu Rusia, Tatars, Ukraina, Azerbaijan dan Yahudi. Penduduk Kazan mayoritas beragama Islam Sunni kemudian disusul Kristen Ortodoks, Katolik Roma, Protestan dan Yahudi.

Wisata utama di Kazan adalah Masjid Kul Syarif yang terdapat di lingkungan Kremlin Kazan. Disamping itu juga terdapat hotel dan entertainment complex dengan aquapark yang disebut "Kazan Riviera" yang menjadi magnet dalam menarik turis, baik dalam negeri maupun turis asing.***

Editor:hasan b
Sumber:liputan6.com
Kategori:Ragam
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/