Di Kabung Ganting, Siap Mencoblos Bisa Bawa Durian Gratis

Di Kabung Ganting, Siap Mencoblos Bisa Bawa Durian Gratis
TPS di Padang sediakan durian. ©2015 merdeka.com/muhamad agil aliansyah
Kamis, 10 Desember 2015 01:24 WIB
PADANG - Beragam cara dilakukan panitia buat sukseskan penyelenggara Pilkada Serentak. Salah satunya yang dilakukan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 19, Kelurahan Batang Kabung Ganting, Kecamatan Koto Tengah, Padang, Sumatera Barat (Sumbar).

Untuk menarik warga memberikan hak suaranya dalam pemilihan wali kota dan wakil wali kota Padang serta gubernur dan wakil gubernur Sumbar, panitia KPPS setempat memberikan puluhan durian cuma-cuma kepada warganya.

"Dasarnya animo masyarakat yang cukup rendah agar di RW 15 ini datang berbondong-bondong ke TPS dan juga agar mencapai tercapai target 75 persen," ujar Ketua KPPS TPS 19, Sofyanto Simatupang (45), saat ditemui Merdeka.com sebagaimana dikutip GoSumbar.com, di lokasi Rabu (9/12).

Sofyan mengatakan, warga yang datang memilih nantinya akan diberikan beragam buah-buahan berupa: durian, pisang, dukuh, rambutan, dan lainnya secara gratis. Panganan ini didapat dari inisiatif warga dan salah satu sponsor dari sebuah dealer mobil yang kebetulan pegawainya merupakan warga setempat.

"Enggak ada itu dari salah satu calon. Ini free," kata dia.

Menurut Sofyan, cara ini cukup ampuh menarik warga untuk memberikan hak suaranya ke TPS. Tercatat, sejak pencoblosan dibuka pukul 07.00 hingga pukul 12.00 WIB, warga yang mencoblos sudah mendekati 65 persen dari 353 Daftar Pemilih Tetap (DPT).

"Artinya sudah sekitar 200 pemilih yang mencoblos. Ini baru perdana kita lakukan," ujar dia.

Dalam jenjang waktu itu pula menurut Sofyan, pihaknya sudah menghabiskan sekitar 50 buah durian. Bukan cuma saat memilih, bagi warga yang menyaksikan penghitungan suara pun bakal mendapatkan hadiah kejutan yang diundi berdasarkan form pemilihnya.

"Warga yang datang memilih dan memberikan C-6 nanti kita undi. Kita berikan hadiah," kata Sofyan.

Salah satu warga menyambut baik cara yang dilakukan KPPS itu. Dengan cara itu dari pengamatannya terlihat banyak warga yang antusias dalam pemilihan kepala daerah kali ini.

"Kalau saya lihat ada daya tariknya. Bagus untuk menarik. Kan belum pernah ada juga kan," kata Haji Ramli (63). ***

Editor:Hermanto Ansam
Sumber:merdeka.com
Kategori:Ragam
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/